Liputan6.com, Jakarta Bek Real Madrid, Sergio Ramos, tidak membantah punya pemikiran yang berbeda dengan Cristiano Ronaldo. Namun, dia mengaku hubungannya dengan CR7 tetap baik-baik saja.
Hubungan Ronaldo dan Ramos sebelumnya memang sempat dikabarkan memburuk. Situasi itu menyusul perbedaan sikap keduanya terkait penurunan performa Madrid di La Liga.Â
Advertisement
Baca Juga
Ronaldo menuding, pergerakan lambat Los Blancos di awal musim tidak lepas dari keputusan manajemen melepas sejumlah pemain di bursa transfer. Namun Ramos tidak sependapat. Dia kemudian melontarkan pemikiran tersebut ke media hingga membuat suasana tegang.Â
Ramos memang tidak membantah berbeda pendapat dengan Ronaldo. Namun, menurutnya, tidak ada yang berubah dari hubungan mereka secara personal.Â
"Tidak ada sesuatu pun yang terjadi antara saya dan dia,"Â kata Ramos kepada TVE.
"Selalu ada pertemanan yang luar biasa di antara kami. Kami punya kepribadian dan opini yang berbeda, tapi kami meletakkannya dalam satu arah," beber Ramos.Â
Â
Â
Real Madrid Terus Berjuang
Real Madrid memang mengawali La Liga musim ini dengan lambat. Saat ini, Los Blancos berada di urutan keempat klasemen sementara dengan 28 poin dari 14 kali laga.Â
Tim ibu kota ini bahkan terpaut 8 poin dari pemuncak klasemen, Barcelona. Sementara, posisi kedua ditempati Valencia dengan 31 poin dan posisi ke-3 ditempati Atletico Madrid.Â
Pada laga terakhir, Real Madrid juga gagal mendulang poin maksimal setelah imbang lawan Athletic Bilbao. Bertandang ke San Memes Barria, 3 Desember 2017, Madrid ditahan 0-0.Â
Advertisement