Liputan6.com, Manchester - Manajer Manchester United (MU) , Jose Mourinho kabarnya berencana membajak Eden Hazard dari incaran Real Madrid. Mourinho ingin bereuni dengan gelandang Chelsea tersebut.
Baca Juga
Advertisement
Hazard saat ini belum memperpanjang kontrak dengan Chelsea. Rumor yang berembus, Real Madrid siap memboyong gelandang asal Belgia itu ke Santiago Bernabeu di bursa transfer akhir musim nanti.
Akan tetapi, rencana Madrid merekrut Hazard bisa jadi berantakan. Pasalnya, (MU) juga disebut meminati mantan gelandang Lille tersebut.
Seperti dilansir Daily Star, Mourinho ingin memperbaiki kembali hubungannya dengan Hazard yang sempat retak. Ya, Mourinho sempat bersitegang dengan Hazard, pada penghujung kariernya sebagai manajer Chelsea.
Â
Â
Musim 2015/2016
Hubungan Mourinho dan Hazard retak ketika musim 2015/2016. Oleh Mourinho, ketika itu penampilan Chelsea menurun drastis dan Hazard menjadi kambing hitamnya.
Hazard pun terus dicadangkan Mourinho, hingga sang manajer dipecat pada pertengahan musim. Masuknya Guus Hiddink menggantikan Mourinho membawa angin segar buat Hazard.
Di bawah manajer berjuluk Si Midas itu, performa Hazard kembali dan ia pun bertahan. Keputusan itu terbukti tepat karena Chelsea langsung juara Liga Inggris di bawah asuhan Antonio Conte pada musim 2016/2017.
Advertisement
Butuh Pemain Baru
Di sisi lain, Mourinho sendiri tampaknya butuh pemain baru. Itu setelah Romelu Lukaku dan Zlatan Ibrahimovic cedera.
Sebelumnya, Mourinho juga sudah berdalih kalau ia butuh tambahan tenaga demi bersaing dengan Manchester City. (MU) kini ada di peringkat ketiga, tertinggal 15 poin dari Manchester City yang memuncaki klasemen sementara.