Tatap Liga 1 2018, Arema FC Gandeng Sponsor Besar

Arema FC bekerjasama dengan Indofood.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 14 Feb 2018, 02:22 WIB
Diterbitkan 14 Feb 2018, 02:22 WIB
Arema FC mendapat sponsor untuk mengarungi kompetisi Liga 1 2018
Arema FC mendapat sponsor untuk mengarungi kompetisi Liga 1 2018 (Foto: Arema FC)

Liputan6.com, Malang - Arema FC terus melakukan persiapan menatap kompetisi Liga 1 2018. Selain persiapan teknis, klub berjulukan Singo Edan ini juga menggandeng sponsor agar tim lebih optimal saat menjalani kompetisi.

Salah satu produsen makanan dan minuman di Indonesia, Indofood, resmi menjadi sponsor Arema FC. Kerjasama ini sangat disyukuri manajemen Arema, mengingat mereka dapat kepercayaan dari perusahaan besar.

"Arema FC sebagai salah satu klub yang memiliki basis suporter terbesar di Indonesia tentunya bangga bisa bermitra dengan Indofood yang membawa imej Indonesia," ujar Iwan Budianto, CEO Arema FC dalam rilis yang diterima wartawan.

Indofood sendiri telah dikenal luas tidak hanya di Asia (Asia Tenggara, Asia Timur, Asia Selatan, maupun Timur Tengah) namun juga hingga Afrika, Eropa, dan Amerika. Iwan ingin, kerjasama Arema dan Indofood membawa citra kebaikan dalam sepak bola nasional.

"Seperti jargon yang dimiliki suporter Singo Edan, Aremania, yakni 'Arema dan Indofood tidak ke mana-mana, tapi ada di mana- mana'. Salam satu jiwa!" tambahnya.

Dongkrak Sepak Bola Tanah Air

Piala Presiden 2018 : Sriwijaya FC Vs Arema FC
Pemain Arema FC saat pertandingan melawan Sriwijaya FC pada laga perempat final Piala Presiden di Stadion Manahan, Solo, Minggu, (4/2/2018). Sriwijaya FC menang 3-1 atas Arema FC. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

PT Indofood Sukses Makmur Tbk akan menjadi partner Arema FC di bidang F&B melalui brand Indomie, Popmie, Indomilk, Club, Ichi Ocha, Chitato, JetZ, Cheetos, Doritos, La Fonte, Trenz, dan Dueto. Indofood pun tak ragu memercayakan tim berseragam biru itu sebagai salah satu tim yang akan turut mendongkrak kemajuan sepak bola tanah air.

"Sepak bola adalah olahraga yang favorit masyarakat yang bisa dimainkan kapan dan di mana saja, seperti halnya produk-produk Indofood yang setia menemani masyarakat Indonesia dari generasi ke generasi," ungkap Fierman Authar selaku Head of Consumer Engagement - Corporate Marketing PT Indofood Sukses Makmur Tbk.

"Dengan adanya kerja sama Indofood dengan Arema FC, kami tentunya berharap dapat menginspirasi anak muda khususnya yang berada di Jawa Timur khususnya Malang untuk menyatukan tekad dalam memberi berbagai nilai positif serta sikap sportivitas dalam kehidupan sehari-hari," imbuh Fierman Authar.

Sejarah Panjang

Para pemain Arema FC (Foto: Liputan6.com/Rana Adwa)
Para pemain Arema FC

Arema FC merupakan salah satu klub yang cukup memiliki sejarah panjang di sepak bola Indonesia. Tim Singo Edan pernah menjuarai Piala Indonesia dua tahun berturut-turut yaitu tahun 2005 dan 2006. Kemudian pernah juga menjadi yang terbaik di kompetisi Indonesian Super League (ISL) 2010. Yang terbaru Arema FC sukses menjuarai turnamen Piala Presiden 2017 setelah di final mengalahkan Borneo FC 5-1.

Tak hanya Arema FC, Indofood juga dalam beberapa tahun terakhir selalu aktif dalam mendukung perkembangan sepak bola Indonesia. Selain Arema FC, Indofood juga akan mensponsori beberapa klub di Liga 1 yaitu Persib, Bali United, PSIS Semarang, PSMS Medan dan PSS Sleman.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya