Liputan6.com, Barcelona - Cesar Azpilicueta sangat kecewa setelah Chelsea gagal ke perempat final Liga Champions. Ia percaya hasil laga akan berbeda jika Barcelona tampil tanpa Lionel Messi.
Seperti yang dikatakan oleh Azpilicueta, Messi memang menjadi tokoh sentral di laga babak 16 besar Liga Champions antara Chelsea melawan Barca.
Advertisement
Baca Juga
Messi mencetak satu gol yang membawa Barca bermain imbang 1-1 pada pertandingan leg pertama di Stamford Bridge. Sementara, di leg kedua, La Pulga mencetak dua gol dan memberikan Barca kemenangan dengan skor 3-0 di Camp Nou.
“Adalah Messi yang membuat perbedaan di pertandingan ini, saat dia mencetak tiga gol pada dua pertandingan. Pastinya gol yang dicetak Messi menentukan hasilnya,” ucap Azpilicueta dikutip dari Football Espana.
“Dengan kualitasnya di depan gawang, dia menjadi perbedaan dan tentu saja, ini sangat mengecewakan dari sudut pandang kami,” tandas pemain asal Spanyol tersebut.
Pemain berusia 28 tahun, menyebut bahwa Chelsea sudah berusaha menampilkan aksi terbaik di dua pertandingan melawan Barcelona. The Blues selalu berusaha mencetak gol, terutama pada laga di Camp Nou.
Namun, mereka selalu gagal membobol gawang Barca. “Saya rasa kami sudah mencoba memberikan yang terbaik yang bisa kami lakukan. Tapi, pada akhirnya kami memang gagal mencetak satupun gol,” tutup eks pemain Osasuna.
Sumber: bola.net