Dihajar Arsenal, Winger AC Milan: Wasit Pemain Terbaik

Penyerang sayap AC Milan Hakan Calhanoglu mengkritik keras keputusan wasit yang memberi Arsenal Penalti.

oleh Liputan6.com diperbarui 16 Mar 2018, 14:32 WIB
Diterbitkan 16 Mar 2018, 14:32 WIB
Arsenal Singkirkan AC Milan di Emirates
Striker Arsenal, Danny Welbeck berhasil mencetak gol ke gawang AC Milan pada pertandingan leg kedua 16 besar Liga Europa di Stadion Emirates, Jumat (16/3). Arsenal mengalahkan AC Milan 3-1 dengan agregat 5-1. (AP Photo/Alastair Grant)... Selengkapnya

Liputan6.com, London - Penyerang sayap AC Milan Hakan Calhanoglu melontarkan kritik keras atas kepemimpinan wasit Jonas Eriksson saat timnya dikalahkan Arsenal 1-3 pada leg kedua 16 besar Liga Europa, Jumat (16/3/2018) dini hari WIB.

Khususnya pada keputusan kontroversial wasit yang menghadiahkan penalti pada Arsenal atas aksi Danny Welbeck di kotak penalti yang berujung pada hasil imbang 1-1.

Saat itu, Welbeck sedang berlari dari kejaran bek AC Milan Ricardo Rodriguez. Pemain Inggris itu seakan memanfaatkan sentuhan ringan Rodriguez di pundaknya untuk menjatuhkan diri di kotak penalti.

"Wasit kali ini adalah man of the match (pemain terbaik, red) dan saya tidak akan melupakan itu," tegas Calhanoglu dikutip dari Football Italia.

"Ricardo Rodriguez tidak menyentuhnya (Welbeck, red), tetapi wasit tetap memutuskan itu sebagai penalti. Saya juga dilanggar di leg pertama, tetapi saya tidak menjatuhkan diri saya seperti itu."

Ia mengatakan, AC Milan sejatinya sudah bermain sangat baik. Insiden penalti itulah yang mengubah arah pertandingan ke pihak Arsenal.

"Sudah sangat jelas bahwa insiden itu mengubah arah pertandingan. Kami bereaksi dengan baik bahkan setelah mereka menyamakan kedudukan kami menciptakan banyak peluang, tetapi inilah sepak bola," tandasnya.

Sumber: bola.net

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya