Liputan6.com, Austin - Jorge Lorenzo menepis rumor jika dirinya bermusuhan dengan Andrea Dovizioso setelah dia menyatakan bahwa rekan setimnya berusaha melemahkan mentalnya. Dia berkata seharusnya media memahami dulu arti dari apa yang ia katakan.
Dalam sebuah kesempatan wawancara dengan Movistar TV beberapa waktu lalu, Lorenzo berkata jika Dovizioso berusaha melemahkan semangat dan mental dirinya.
Advertisement
Baca Juga
Namun, juara dunia tiga kali itu menyebut jika kondisi di garasi tetap berjalan kondusif.
"Pada kenyataannya tidak ada yang berubah di antara kami. Saya mengatakan apa yang saya katakan dalam wawancara itu (Movistar TV), menjawab pertanyaan dalam hal apa yang telah terjadi sebelumnya. Untuk memahami jawabannya, Anda perlu tahu persis apa yang telah terjadi sebelumnya," ungkap Lorenzo seperti dikutip dari GPOne.
Permusuhan Lorenzo dan Dovizioso bukan kali ini saja terjadi. Pembalap asal Italia itu diketahui merupakan musuh bebuyutan dari Lorenzo saat keduanya masih berada di kelas 125cc dan 250cc.
Gaji Turun
Sekarang Lorenzo dan Dovizioso berada di satu tim yang sama dan permusuhan di antara keduanya tidak mengalami perbedaan. Tapi pembalap asal Spanyol itu masih kalah dalam menunjukkan kemampuannya menunggangi Desmosedici GP18.
Akibatnya, nilai gaji Lorenzo ditaksir turun drastis ketimbang Dovizioso. Menanggapi hal ini, dia tetap merasa tak terganggu dengan hal itu.
"Saya sangat menyadari bahwa nilai saya saat ini kurang dari dua tahun yang lalu, tetapi dunia tahu apa yang mampu dilakukan Lorenzo ketika dia mengendarai motor. Bagaimanapun, saya adalah satu-satunya pembalap yang mampu memenangkan gelar di era Marc Marquez," ujar Lorenzo.
(David Permana)
Advertisement