Liputan6.com, Jakarta - Napoli bangkit dari keterpurukan usai kalah 0-5 melawan Liverpool. Mereka sukses menebus kekalahan tersebut dengan mengalahkan Borussia Dortmund, 3-1 di laga persahabatan.
Menghadapi Dortmund di Kybunpark, St Gallen, Rabu (8/8/2018), Napoli mencetak gol melalu aksi Arkadiusz Milik (7'), Nemanja Maksimovic (29'), dan Jose Callejon (90'). Sementara gol tunggal Dortmund dicetak M Phillip pada menit ke-65.
Advertisement
Baca Juga
Kemenangan tersebut lahir cuma tiga hari setelah mereka dibantai Liverpool di laga persahabatan yang digelar di Aviva Stadium, Dublin. Setelah laga, pelatih Napoli Carlo Ancelotti mengaku puas melihat perkembangan anak asuhnya.
"Saya lihat kemajuan, tim sedang berkembang. Anda jangan bandingkan pertandingan malam ini dengan ketika kami kalah dari Liverpool, taktik lawan berbeda," kata Ancelotti.
Ketika melwan Liverpool, Napoli dipaksa meredam tiga penyerang melalui skema permainan cepat. Sementara saat menghadapi Dortmund hari ini, mereka dihadapkan pada satu striker di depan (formasi 4-2-3-1).
Ancelotti bereksperimen dengan menumpuk lima pemain di tengah ketika menghadapi Dormund. Nama-nama seperti Simone Verdi, Marko Rog, Adam Ounas, Allan Marques, dan Amadou Diawara diplot sebagai starter untuk menyokong Milik di lini depan.
Â
Â
Skema Tiga Penyerang
Sekadar pembanding, pada saat menghadapi Liverpool, Napoli menggunakan skema tiga penyerang dengan Lorenzo Insigne dan Jose Callejon. Formasi itu diklaim membuat lini tengah mereka kesulitan bersaing dengan The Reds.
"Kami memainkan formasi ini untuk meningkatkan kualitas permainan. Saya akan mencoba membawa proyek ini ke depan," kata Ancelotti.
Don carlo -julukan Ancelotti- masih punya waktu meramu taktik saat menghadapi Wolfsburg di laga uji coba terakhir pekan depan. Setelah itu, mereka akan melawat ke markas Lazio di pekan pertama Serie A, 19 Agustus 2018.
(David Permana)
Advertisement