Liputan6.com, Jakarta Persib Bandung akan menjalani laga tandang kontra Borneo FC pada lanjutan kompetisi Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak, di Stadion Batakan Balikpapan, Senin 17 September 2018 mendatang. Persib hingga kini masih menempati posisi teratas klasemen sementara setelah pada laga sebelumnya sukses mengalahkan Arema FC.
Pelatih Persib, Mario Gomez, mengatakan, timnya punya modal bagus untuk menghadapi pertandingan nanti. Kemenangan atas Arema FC disebutnya jadi motivasi Victor Igbonefo dan kawan-kawan berlipat.
Advertisement
Baca Juga
Saat ini Persib tengah berusaha untuk terus memperlebar jarak dari dari para pesaing di puncak klasemen. "Kami menang (lawan Arema) dan itu adalah satu poin plus untuk tim. Kemenangan itu tentu membuat kami semakin percaya diri untuk menghadapi Borneo nanti," ujar Gomez.
Meski begitu, pelatih berkebangsaan Argentina ini tak mau anak asuhnya terlalu percaya diri. Di laga terakhir Borneo menelan kekalahan 0-1 dari Persija, namun Gomez menilai tim asuhan Dejan Antonic itu harus tetap diwaspadai.
"Mereka tentu tidak ingin mengulangi kesalahan yang sama nanti. Kami [Persib] harus tetap menjaga fokus agar mampu menjaga tren tetap positif. Saya yakin semua pemain sangat siap untuk pertandingan nanti," katanya.
Sudah Gabung
Sementara itu, gelandang andalan Persib, Febri Hariyadi, sudah kembali bergabung pada sesi latihan.
Febri dikabarkan siap kembali membela Persib. Sebelumnya, ia terpaksa harus absen karena mesti membela Timnas Indonesia.
Advertisement
Kondisi Fisik
Pemain jebolan Diklat Persib tersebut, mengaku tak ada masalah dengan kondisi fisiknya setelah membela Timnas Indonesia. Sebaliknya, kebugaran sang pemain tetap terjaga selama jeda Asian Games.
"Kemarin berlatih bersama timnas, sekarang kembali bersama klub. Kondisi tidak ada masalah. Selama tak berlatih bersama, saya tetap berlatih dan menjaga kebugaran. Saya siap tampil," kata Febri setelah selesai berlatih.