Prediksi Chelsea vs Nottingham Forest: Lampiaskan Kekecewaan

Laga Chelsea vs Nottingham Forest digelar malam ini di Stadion Stamford Bridge.

oleh Liputan6.com diperbarui 05 Jan 2019, 13:35 WIB
Diterbitkan 05 Jan 2019, 13:35 WIB
Chelsea Taklukan Watford
Chelsea siap menjamu Nottingham Forest di Piala FA, malam ini. (AFP/AP)

Liputan6.com, London - Chelsea akan ditantang klub divisi dua, Nottingham Forest di putaran ketiga Piala FA, malam ini. Laga ini akan digelar di markas The Blues, Stadion Stamford Bridge.

Chelsea baru saja mengalami sedikit antiklimaks di Premier League. Sempat membukukan dua kemenangan beruntun atas Watford dan Crystal Palace, pasukan Maurizio Sarri ditahan imbang tanpa gol oleh tim papan bawah Southampton di Stamford Bridge.

Kekecewaan gagal meraih poin maksimal kontra Southampton itu bisa sedikit dihilangkan dengan kemenangan atas Forest di FA Cup.

Forest baru saja menang 4-2 menjamu Leeds dalam lanjutan kompetisi Championship lewat brace Jack Colback serta gol-gol Daryl Murphy dan Ben Osborn. Kemenangan itu membuat Forest bernapas lega, setelah tanpa kemenangan dalam lima laga sebelumnya.

Forest saat ini menempati posisi tujuh di klasemen Championship dengan 39 poin dari 26 pertandingan. Sementara itu, Chelsea menduduki tangga keempat klasemen Premier League dengan 44 poin dari 21 pertandingan.

Anak-anak asuh Aitor Karanka bakal coba memberikan perlawanan. Namun Chelsea harusnya mampu keluar sebagai pemenang.

 

 

 

 

 

 

Rekor Bagus

Chelsea Vs Manchester City
Gelandang Chelsea, N'Golo Kante, merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Manchester City pada laga Premier League di Stadion Stamford Bridge, London, Minggu (9/12). Chelsea menang 2-0 atas City. (AFP/Ian Kington)

Chelsea sendiri punya rekor bagus berhadapan dengan Notthingham Forest. Meraka selalu menang dan selalu mencetak minimal dua gol dalam lima laga terakhirnya melawan Forest di semua kompetisi.

Chelsea selalu menang tanpa kebobolan dalam dua laga terakhirnya melawan Forest di FA Cup. Dua kemenangan itu adalah dengan skor 2-0 pada tahun 2000 dan dengan skor 3-0 pada tahun 2007.

Dua kemenangan itu semuanya didapatkan Chelsea di Stamford Bridge.

Perkiraan Susunan Pemain

Chelsea (4-3-3): Kepa Arrizabalaga; Emerson, Christensen, Luiz, Zappacosta; Barkley, Fabregas, Kante; Hazard, Morata, Loftus-Cheek. Manajer: Maurizio Sarri.

Forest (4-2-3-1): Steele; Osborn, Fox, Figueiredo, Darikwa; Watson, Bridcutt; Lolley, Carvalho, Dias; Murphy. Manajer: Aitor Karanka.

 Sumber: Bola.net

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya