Malaysia Terbuka 2019: Tommy dan Ihsan Gugur, Tunggal Putra Menyisakan Jonatan Christie

Tommy dan Ihsan terhenti di putaran pertama Malaysia Terbuka 2019.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 03 Apr 2019, 16:50 WIB
Diterbitkan 03 Apr 2019, 16:50 WIB
Ihsan Maulana Mustofa
Ihsan Maulana Mustofa terhenti di babak pertama Malaysia Terbuka 2019. (Liputan6.com/Huyogo Simbolon)... Selengkapnya

Liputan6.com, Kuala Lumpur - Tunggal putra Indonesia berguguran pada Malaysia Terbuka 2019. Setelah Anthony Sinisuka Ginting tumbang, giliran Tommy Sugiarto dan Ihsan Maulana Mustofa yang gugur.

Keduanya tumbang pada babak pertama Malaysia Terbuka di Axiata Arena, Rabu (3/4/2019).

Tommy Sugiarto dikalahkan wakil Tiongkok Lu Guangzu 18-21, 21-13, 16-21 pada pertandingan yang berlangsung 58 menit. Sementara Ihsan Maulana menyerah di hadapan unggulan delapan Srikanth Kidambi 18-21, 16-21 (38 menit).

Dengan hasil ini, Indonesia hanya menyisakan satu wakil pada tunggal putra Malaysia Terbuka. Jonatan Christie bakal meladeni unggulan pertama Kento Momota di babak kedua, Kamis (4/4/2019).

Hasil Lain

Wakil Indonesia lain mengalami hasil kontradiktif pada hari kedua turnamen. Greysia Polii/Apriyani Rahayu (ganda putri) dan Ronald/Annisa Saufika (ganda campuran) menaklukkan lawan masing-masing.

Namun, Alfian Eko Prasetya/Marsheilla Gischa Islami (ganda campuran), Fitriani (tunggal putri), Della Destiara Haris/Tania Oktaviani Kusumah (ganda putri), dan Agatha Imanuela/Siti Fadia Silva Ramadhanti (ganda putri) terhenti.

Sementara ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas memenangkan derby melawan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti. Begitu pula ganda putra Fajar Alfian/Muhammar Rian Ardianto yang menumbangkan Ricky Karandasuwardi/Angga Pratama.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya