MU Vs Chelsea 1-1, Solskjaer Bela Blunder De Gea

Gawang MU dibobol Chelsea setelah De Gea melakukan blunder sehingga membuat bola muntah yang kemudian disambar Marcos Alonso.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 29 Apr 2019, 11:45 WIB
Diterbitkan 29 Apr 2019, 11:45 WIB
Manchester United Vs Manchester City
Kiper Manchester United (MU), David de Gea, dianggap biang keladi MU saat ini berada di posisi keenam Liga Inggris. (AP/Jon Super)

Liputan6.com, Manchester - Pelatih Manchester United (MU), Ole Gunnar Solskjaer, angkat bicara soal blunder yang dilakukan David De Gea saat timnya bermain imbang 1-1 dengan Chelsea di Old Trafford, Senin (29/4/2019) dini hari WIB.

Juan Mata membawa MU lebih dulu pada menit ke-11. Sayangnya, pada menit ke-43, De Gea tidak mengantisipasi dengan baik tembakan jarak jaruh Antonio Rudiger, bola muntah disambar Marcos Alonso sehingga skor menjadi 1-1.

Hasil imbang ini menjauhkan MU dari harapan untuk finis empat besar Liga Inggris musim ini, yang berarti tiket ke Liga Champions musim depan.

Solskjaer enggan menyalahkan De Gea dalam kekalahan Setan Merah kali ini. Kiper berusia 28 tahun itu telah sembilan kali kebobolan dalam 11 pertandingan, termasuk lima gol dalam liga laga terakhir.

"Tidak, saya tidak begitu, karena saya tahu David (De Gea)," kata Solskjaer saat ditanya apakah dirinya khawatir De Gea kehilangan performa terbaiknya, seperti dilansir Tribal Football.

"Ketika Anda menjadi penjaga gawang atau striker, Anda selalu menjadi sorotan dan setiap kali Anda kehilangan peluang atau kebobolan, Anda menjadi bagus dan dan menjadi berita utama," ungkapnya.

Solskjaer merasa De Gea memang berada dalam periode di mana kiper asal Spanyol itu harus melakukan lebih baik. MU dalam posisi tidak bagus dalam persaingan empat besar musim ini dan butuh bantuannya.

 

Jadi Sorotan

Manchester United Ditahan Imbang Chelsea di Old Trafford
Kiper Manchester United David de Gea (kanan ketiga) termenung setelah pemain Chelsea Marcos Alonso (paling kiri) mencetak gol ke gawangnya dalam lanjutan Liga Inggris 2018-2019 di Old Trafford, Manchester, Inggris, Minggu (28/4/2019). Pertandingan berakhir dengan skor 1-1. (Martin Rickett/PA via AP)

"Itu sama dengan David, dia telah menjadi sorotan karena alasan yang benar begitu lama dan sekarang dia mengalami periode di mana dia merasa dia bisa melakukan yang lebih baik," papar pelatih asal Norwegia.

"Tapi, tidak, saya tidak khawatir tentang dia, karena dia punya karakter yang kuat," ucap Solskjaer.

Solskjaer juga menepis anggap De Gea penyebab MU berada di posisi keenam. De Gea telah menunjukkan performa bagus sehingga Solskjaer akan duduk dan berbicara dengannya, seperti sebelumnya.

"Anda tidak bisa mengatakan ada rasa puas diri. David bukan tipe yang bisa berpuas diri, dia pejuang, dia ingin menjadi yang terbaik," beber mantan pelatih Cardiff City.

Jasa De Gea

Solskjaer menegaskan, De Gea juga telah berkali-kali menyelamatkan gawang Setan Merah. Dia tidak ingin hanya De Gea yang disalahkan atas kekalahan MU.

"Setiap kali saya tidak mencetak gol, kepercayaan diri saya turun, jika saya melewatkan beberapa peluang, dan David tahu dia bisa melakukan lebih baik dengan gol itu, tidak ada alasan untuk menyembunyikannya," terangnya.

Saksikan video pilihan di bawah ini

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya