Live Streaming Indosiar: PSM Makassar vs Bhayangkara FC di Shopee Liga 1 2019

Saksikan Live Streaming Indosiar: PSM Makassar vs Bhayangkara FC di Shopee Liga 1 2019 mulai pukul 15.30 WIB.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 13 Jul 2019, 15:30 WIB
Diterbitkan 13 Jul 2019, 15:30 WIB
PSM Makassar Vs Bhayangkara FC
Shopee Liga 1 - PSM Makassar Vs Bhayangkara FC (Bola.com/Adreanus Titus)

Liputan6.com, Makassar - PSM Makassar akan menjamu Bhayangkara FC di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin, Makassar, Sabtu (13/7/2019) dalam lanjutan Shopee Liga 1 2019. Pertandingan ini bakal disiarkan langsung di Indosiar.

Tiga poin bukan sekadar menambah catatan kemenangan di Makassar musim ini, tapi juga menjaga atmosfer positif usai memastikan tiket final Piala Indonesia 2018.

Pada Shopee Liga 1 2019, PSM sudah mencetak dua kemenangan di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin. Masing-masing mengalahkan Semen Padang 1-0 (20/5/2019) dan Badak Lampung FC 4-0 (24/5/2019).

Sementara itu, Bhayangkara FC akan menjadi ancaman bagi PSM. Mereka tak terkalahkan pada lima partai terakhir di Shopee Liga 1 2019. Skuat asuhan pelatih Angel Alfredo Vera mencatat tiga kemenangan dan dua imbang. Bhayangkara FC ingin menjaga performa tersebut.

Live Streaming Shopee Liga 1 2019: PSM Makassar vs Bhayangkara FC di Indosiar dapat Anda saksikan mulai pukul 15.30 WIB.

Dapatkan link Live Streaming Shopee Liga 1 2019: PSM Makassar vs Bhayangkara FC di Indosiar pada halaman selanjutnya.

 

 

Link Live Streaming

Untuk link Live Streaming Shopee Liga 1 2019: PSM Makassar vs Bhayangkara FC di Indosiar silakan klik di sini....

 

Prediksi Susunan Pemain

PSM (4-3-3): Hilmansyah (kiper); Asnawi Mangkualam, Aaron Evans, Abdul Rahman, Beny Wahyudi (belakang); Rizky Pellu, Marc Klok, Rasyid Bakri (tengah); Wiljan Pluim, Guy Junior, Zulham Zamrun (depan).

Pelatih: Darije Kalezic

Bhayangkara FC (4-3-3): Awan Setho Rahardjo (kiper); Anderson Salles, Jajang Mulyana, Fatchu Rochman, Nurhidayat Haji Haris (belakang); Sani Rizki Fauzi, Lee Yoo-joon, Flavio Beck Junior (tengah); Dendi Sulistyawan, Muhammad Nur Iskandar, Ramiro Fergonzi (depan).

Pelatih: Angel Alfredo Vera

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya