Hajar Newcastle, Liverpool Masih Nyaman di Puncak Klasemen Liga Inggris

Liverpool mengantongi 15 poin usai mengalahkan Newcastle United 3-1 pada pekan kelima Liga Inggris. The Reds pun nyaman di puncak klasemen.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 14 Sep 2019, 20:26 WIB
Diterbitkan 14 Sep 2019, 20:26 WIB
Sadio Mane - Liverpool
Penyerang Liverpool Sadio Mane bersama Virgil van Dijk dan Fabinho merayakan golnya ke gawang Newcastle United pada pekan kelima Liga Inggris di Anfield, Sabtu (14/9/2019).(AP Photo/Rui Vieira)

Liputan6.com, Liverpool - Liverpool mendapat tiga poin usai mengalahkan Newcastle United pada pekan kelima Liga Inggris 2019-2020. The Reds menang 3-1 di Anfield, Sabtu (14/9/2019) malam WIB.

Dengan kemenangan ini, Liverpool masih nyaman di puncak klasemen sementara. Sadio Mane dan kolega telah mengantongi 15 poin hasil lima kemenangan.

Bermain di hadapan publik sendiri, Liverpool dikejutkan gol cepat Newcastle pada menit ke-7. Menerima umpan Chstian Atsu, Jetro Willems mengecoh T. Alexander-Arnold sebelum melepaskan tendangan kaki kanan dari sisi kiri kotak penalti. Bola pun melucur deras ke gawang dan tak bisa dihalau kiper Adrian.

Tertinggal satu gol, Liverpool langsung meningkatkan tempo serangan. Dua peluang didapat melalui Virgin van Dijk dan Sadio Mane di menit ke-17. Namun, sundulan keduanya belum menghasilkan gol.

Liverpool dapat menyamakan skor di menit ke-28. Mane dengan sempurna menuntaskan umpan Andre Robertson menjadi gol. Skor 1-1. Sembilan menit kemudian, Liverpool kehilangan Divock Origi karena cedera dan digantikan Roberto Firmino.

Lima menit jelang babak pertama berakhir dalam waktu normal, Mane membawa Liverpool berbalik unggul 2-1. Gol ini berawal dari kesalahan kiper Martin Dubravka yang tidak sempurna dalam menghalau umpan terobosan kepada Mane di kotak penalti. Bola jatuh di kaki Mane dan dengan mudah menceploskan ke gawang Newcastle.

Babak Kedua

Mohamed Salah - Liverpool
Striker Liverpool Mohamed Salah merayakan golnya ke gawang Newcastle United bersama Roberto Firmino pada laga pekan kelima Liga Inggris di Anfield, Sabtu (14/9/2019) malam WIB.(AP Photo/Rui Vieira)

Memasuki babak kedua, Liverpool dan Newcastle kembali bermain menyerang. Kedua tim sama-sama mendapatkan sejumlah peluang, tapi belum ada yang berujung gol.

Pada menit ke-72, The Reds menambah keunggulan. Berawal dari umpan Firmino, Salah membawa bola ke kotak penalti dan melepaskan tendangan kaki kiri yang tak bisa diantisipasi kiper Dubravka. Skor 3-1 untuk Liverpool.

Liverpool tidak mengendurkan serangan. Di sisa waktu, skuat racikan Jurgen Klopp ini terus mencoba mencetak gol keempat. Di menit ke-88, Mane kembali menbobol gawang Newcastle untuk kali ketiga. Tapi, gol itu dianulir wasit karena Firmino dalam posisi offside sebelum memberi umpan kepada Mane.

Hingga tambahan waktu tiga menit, tidak ada gol tambahan yang tercipta. Liverpool pun menang 3-1.

 

 

Susunan pemain

Liverpool: Adrian, J. Matip, V. van Dijk, A Roberson, T. Alexander-Arnold, G. Wijnaldum (X. Shaqiri, 84), A Oxlade-Chamberlain (J. Milner, 7), Fabinho, Mohamed Salah, S. Mane, D. Origi (Roberto Firmino, 37)

Newcastle United: M. Dubravka, F. Schar (F. Fernandez, 80), J. Willems, E. Krafth (Javi Manquillo, 67), J. Lascelles, P. Dummett, J. Shelvey, C. Atsu, I Hayden, M. Almiron (Y. Muto, 67), Joelinton

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya