Ketua KOI Maklumi Kesulitan Filipina Jadi Tuan Rumah SEA Games 2019

Pelaksanaan SEA Games 2019 Filipina mengalami sejumlah kendala sejak awal, tapi Ketua KOI berharap semua elemen di Indonesia memberi dukungan.

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 30 Nov 2019, 18:10 WIB
Diterbitkan 30 Nov 2019, 18:10 WIB
Polo Air Raih Emas
Ketua KOI, Raja Sapta Oktohari, bersama tim polo air Indonesia merayakan keberhasilan meraih medali emas pada SEA Games 2019 di Aquatic Center, Clark, Jumat (29/11). Indonesia berhasil meraih emas perdana dari cabang polo air. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)... Selengkapnya

Manila - Ketua Komite Olimpiade Indonesia, Raja Sapta Oktohari, meminta agar kontingen Indonesia di SEA Games 2019 harus ikut membantu kesuksesan terlaksananya perhelatan olahraga antarnegara di Asia Tenggara itu agar makin meriah. Pengalaman menjadi tuan rumah event olahraga pada 2018 membuat Oktohari menyadari tantangan yang dihadapi Filipina saat ini.

SEA Games 2019 di Filipina mendapatkan sorotan karena sejumlah kendala yang harus dihadapi dalam pelaksanaannya, bahkan sebelum upacara pembukaan digelar pada Sabtu (30/11/2019). Sejumlah pemberitaan bernada negatif telah bergema dalam beberapa hari terakhir, di mana memang ada beberapa cabang olahraga yang sudah lebih dulu bertanding sebelum upacara pembukaan.

Kondisi tersebut membuat Ketua Komite Olimpiade Indonesia, Raja Sapta Oktohari, angkat bicara. Ia meminta agar kontingen Indonesia bisa menghadapi segala tantangan yang ada sekaligus membantu penyelenggaraan SEA Games 2019 agar tetap lancar dan sukses.

"Saya sudah mengetahui segala tantangan yang ada. Saya pernah menjadi Ketua Penyelenggara Asian Para Games bersama Pak Erick Thohir yang juga menjadi Ketua Penyelenggara Asian Games. Jadi kami tahu bagaimana tantangannya menjadi tuan rumah," ujar Raja Sapta Oktohari dalam keterangannya bersama CdM dan Menpora di Hotel Diamond, Manila, Filipina, Sabtu (30/11/2019) pagi.

"Kita ini memang menjadi tamu, tapi kami juga menawarkan bantuan kepada sahabat kami di Filipina ini soal apa saja yang bisa kami bantu. Ibarat sebuah pesta, sebagai tamu kita datang jangan hanya untuk membuat berantakan, tapi juga membantu mempersiapkan pesta itu agar lebih meriah. SEA Games itu adalah ibaratnya sebuah pesta, tentu pesta olahraga, pesta persahabatan, jadi tentu kita harus bantu tantangannya," lanjutnya.

 

 

Video

Kabar Langsung Bola.com dari Filipina

Dalam kesempatan yang sama, Oktohari juga menyampaikan rasa terima kasih kepada CdM kontingen Indonesia, Harry Warganegara, yang mempersiapkan tim dengan baik sehingga berdampak baik dengan keberhasilan Indonesia meraih medali emas pertama lewat tim polo air putra pada Jumat (29/11/2019).

"Terima kasih kepada sahabat saya yang menjadi CdM, Pak Harry. Harus diakui di SEA Games kali ini, tim Indonesia adalah yang memiliki kesiapan paling baik," ujar Ketua KOI yang ikut menyaksikan secara langsung keberhasilan Polo Air putra meraih medali emas pertama SEA Games 2019.

Disadur dari Bola.com (Benediktus Gerendo P./Wiwig Prayugi, published 30/11/2019)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya