Quique Setien Tak Peduli Barcelona Menang Tipis Lawan Granada

Ada beberapa hal yang membuat Quique Setien tetap puas dengan penampilan Barcelona lawan Granada. El Barca hanya menang tipis 1-0 di laga ini.

oleh Defri Saefullah diperbarui 20 Jan 2020, 10:00 WIB
Diterbitkan 20 Jan 2020, 10:00 WIB
Barcelona Vs Granada
Para pemain Barcelona merayakan gol yang dicetak Lionel Messi ke gawang Granada pada laga La Liga di Stadion Camp Nou, Barcelona, Minggu (19/1). Barcelona menang 1-0 atas Granada. (AFP/Lluis Gene)

Liputan6.com, Barcelona- Quique Setien tak peduli Barcelona hanya menang tipis 1-0 atas Granada pada lanjutan Liga Spanyol di Camp Nou, Senin (20/1/2020) dini hari wib. Dia mengaku tetap senang melihat permainan tim barunya itu.

Lionel Messi menjadi penyelamat Barcelona lewat satu-satunya gol yang dicetak pada menit ke-76. Padahal Barcelona mendominasi permainan lawan Granada.

"Saya pikir permainan tadi bagus. Mungkin kami kurang tajam di babak pertama, Granada bertahan dengan baik dan itu tidak mudah," ujarnya seperti dikutip Marca.

"Lagipula, hari ini tidak menyenangkan karena angin begitu kencang. Lapangan juga kering dan ini menghentikan sirkulasi bola."

Dengan kemenangan ini, Barcelona kembali berada di pucuk klasemen Liga Spanyol. Barcelona hanya unggul produktivitas gol dari Real Madrid.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Video


Kesalahan Minimal

Barcelona Vs Granada
Gelandang Barcelona, Lionel Messi, merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Granada pada laga La Liga di Stadion Camp Nou, Barcelona, Minggu (19/1). Barcelona menang 1-0 atas Granada. (AFP/Lluis Gene)

Setien menilai pemain sudah melakukan kesalahan yang minimal lawan Granada. Ini membuat lawan kesulitan menembus pertahanan Barcelona.

"Saya bahagia karena kami hanya membiarkan satu tembakan lawan dan satu tembakan yang mengenai tiang itu datang karena kegagalan kami pertahankan penguasaan bola," ujarnya.

Dia berharap pemain Barcelona bisa semakin mengalirkan bola dengan baik di pertandingan berikutnya. Selama 75 menit, Barcelona kesulitan mengakhiri peluang menjadi gol.

"Itulah yang dilakukan Messi di sepanjang hidupnya. Itu kenyataan. Ada laga yang buntu dan dia muncul lewat gerakan hebat," ujar Setien.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya