Arsenal Akan Angkut Jesse Lingard dari MU?

Arsenal mempertimbangkan meminang Lingard dari MU akhir musim nanti.

oleh Thomas diperbarui 05 Apr 2020, 20:00 WIB
Diterbitkan 05 Apr 2020, 20:00 WIB
Gelandang Manchester United, Jesse Lingard, merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Cardiff pada laga Premier League di Stadion Cardiff City, Wales, Sabtu (22/12). Cardiff kalah 1-5 dari MU. (AFP/Geoff Caddick)
Gelandang Manchester United, Jesse Lingard, merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Cardiff pada laga Premier League di Stadion Cardiff City, Wales, Sabtu (22/12). Cardiff kalah 1-5 dari MU. (AFP/Geoff Caddick)

Liputan6.com, Manchester- Kabar mengejutkan beredar di Inggris sepanjang akhir pekan ini. Arsenal dikabarkan mempertimbangkan merekrut winger Manchester United (MU) Jesse Lingard pada akhir musim nanti.

Masa depan Lingard di MU sedang tidak pasti. Pemuda 27 tahun itu tidak lagi menjadi pilihan utama manajer MU Ole Gunnar Solskjaer.

Lingard juga sudah tidak disukai oleh fans MU lagi. Pasalnya pemuda Inggris itu sangat minim kontribusi sejak musim lalu. Fans MU malah sangat mengharapkan Lingard segera dibuang dari Old Trafford.

The Athletic melaporkan Lingard mungkin saja berlabuh di Arsenal musim depan. Meriam London tak menutup kemungkinan akan menampung Lingard dari MU.

Arsenal akan merekrut Lingard musim panas nanti jika tak mempermanenkan Dani Ceballos dari Real Madrid. Anggaran Arsenal terbatas sehingga tak bisa membeli Lingard jika Ceballos dipermanenkan.

 

Diskon

Manchester United, Jesse Lingard
Ekspresi pemain Manchester United, Jesse Lingard, setelah laga kontra Bournemouth, di Premier League, Sabtu (2/11/2019). (AFP/Glyn Kirk)

Jika jadi mengejar Lingard, Arsenal akan meminta diskon besar dari MU. Pasalnya kontrak Lingard bersama Setan Merah akan habis setahun lagi.

Membajak pemain MU bukan hal baru bagi Arsenal. Sudah ada beberapa eks MU yang direkrut ke London antara lain Danny Welbeck, Mikael Silvestre hingga Henrikh Mikhitaryan.

Klasemen Liga Inggris

 

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya