Kiper MU Didesak Tinggalkan Old Trafford Cari 'Tempat Terhormat' di Klub Lain

Selama membela MU, Romero sama sekali tidak pernah berhasil menggeser posisi David de Gea untuk bermain secara reguler.

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 03 Sep 2020, 07:30 WIB
Diterbitkan 03 Sep 2020, 07:30 WIB
MU vs Chelsea
Kiper Manchester United, Sergio Romero berselebrasi dnegan rekannya, Harry Maguire pada akhir babak keempat Carabao Cup di Stamford Bridge, Rabu (30/10/2019). MU melaju ke perempat final Carabao Cup setelah membekuk Chelsea 2-1. (AP/Ian Walton)

Liputan6.com, Jakarta Masa depan kiper Manchester United (MU) Sergio Romero kembali menjadi sorotan. Romero sebelumnya dikabarkan ingin meninggalkan Old Trafford, karena jarang mendapat tempat di tim utama.

Perhatian pada penjaga gawang MU tersebut, kali ini datang dari media negaranya. Dengan sejarah besar bersama timnas Argentina, Romero selalu mendapat perhatian khusus dari pers di tempat kelahirannnya.

Media setempat mengabarkan soal minat dari tim-tim Liga Inggris yang ingin membawanya pergi dari Old Trafford musim panas ini.

Dilaporkan bahwa Aston Villa dan Everton sama-sama tertarik pada pemain berusia 33 tahun itu. Villa menjadikan Romero sebagai target setelah menyimak situasi Jordan Pickford.

Kiper MU ini akan menjadi alternatif yang bagus untuk bersaing dengannya selama musim. Apalagi, Villa baru saja kehilangan Pepe Reina.

Simak Video Sergio Romero Berikut Ini

Tampil Baik

Argentina-Brasil
Penyerang Brasil, Gabriel Jesus berusaha mengejar bola usai melewati kiper Argentina, Sergio Romero saat pertandingan persahabatan di MCG di Melbourne (9/6). Argentina menang atas Brasil dengan skor 1-0. (AFP Photo/Saeed Khan)

Tapi yang paling menarik adalah bagaimana mereka melihat situasi Romero saat ini di Manchester United.

Mereka menyoroti bahwa sang penjaga gawang sekarang memiliki 'musim yang baik' untuk Setan Merah. Ini terlihat dari penampilannya di Piala FA dan Liga Europa.

MU justru tersingkir ketika manajer memilih David De Gea. Meski demikian mereka menilai mungkin sudah waktunya Romero pindah ke tempat yang "terhormat".

Klub Baru

Sergio Romero
Sergio Romero (Twitter: ManUtd)

Romero tetap harus mencari klub baru sehingga dia bisa mendapatkan lebih banyak menit bermain dan melanjutkan posisinya di tim nasional.

Sebelumnya, Romero pernah kecewa dengan keputusan manajer Ole Gunnar Solskjaer dalam laga semifinal Liga Europa.

Unjuk Gigi

Spanyol Pesta Enam Gol ke Gawang Argentina
Pemain timnas Spanyol, Diego Costa mencetak gol sebelum pemain dan kiper timnas Argentina, Fabricio Bustos dan Sergio Romero memblokir tendangan pada laga uji coba di Wanda Metropolitano, Rabu (28/3). Spanyol menang telak 6-1. (AP/Francisco Seco)

Romero dicadangkan MU saat takluk 1-2 dari Sevilla di Stadion RheinEnergie. Padahal Romero merupakan andalan MU kala bertanding di ajang bukan prioritas seperti Liga Inggris. Pasalnya, ini jadi satu-satunya kesempatan Romero untuk unjuk gigi.

Terlebih lagi MU dilaporkan sedang membicarakan kontrak baru dengan Dean Henderson terkait masa depannya. MU ingin memberikan Henderson kesempatan untuk bersaing dengan kiper utama David de Gea.

Buka Peluang

Kabar ini membuat kiper kedua MU Sergio Romero membuka peluang untuk segera hengkang dari klub. Pemain berusia 33 tahun ini juga kecewa

Selama lima tahun membela MU, Romero sama sekali tidak pernah berhasil menggeser posisi David de Gea untuk bermain secara reguler.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya