Jadwal F1 GP Tuscan 2020: Balapan Berlangsung di Sirkuit MotoGP

Sirkuit Mugello dipilih untuk menggelar balapan F1 GP Tuscan karena karena pandemi Covid-19. Ini untuk kali pertama balapan F1 di Sirkuit Mugello.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 12 Sep 2020, 15:30 WIB
Diterbitkan 12 Sep 2020, 15:30 WIB
FOTO: Lewis Hamilton Terdepan di F1 GP Belgia 2020
Pembalap Mercedes Lewis Hamilton mengemudikan mobilnya selama Formula 1 Grand Prix di Spa-Francorchamps, Spa, Belgia, Minggu (30/8/2020). Lewis Hamilton menempati posisi pertama disusul pembalap Mercedes Valtteri Bottas serta pembalap Red Bull Max Verstappen. (John Thys, Pool via AP)

Liputan6.com, Tuscan - Ajang Formula 1 (F1) 2020 akan berlanjut di Italia, akhir pekan ini. GP Tuscan akan berlangsung untuk kali pertama di Sirkuit Mugello.

Sirkuit ini biasanya menggelar balap motor MotoGP. Tapi, Mugello dipilih untuk melangsungkan F1 karena pandemi Covid-19 membuat banyak seri dibatalkan sehingga jadwal lowong.

Lewis Hamilton coba bangkit dan menebus kesalahan di GP Tuscan. Dalam GP Italia di Monza, akhir pekan lalu, pembalap Mercedes sekaligus pimpinan klasemen itu terkena penalti 10 detik karena coba masuk pit yang sedang ditutup.

Kesalahan Hamilton membuka pintu bagi pembalap Alpha Tauri Honda Pierre Gasly untuk merebut kemenangan pertama di F1.

Berikut jadwal lengkap GP Tuscan di Mugello:

 

 

Saksikan Video F1 di Bawah Ini

Jadwal F1 Tuscan

ilustrasi F1
ilustrasi F1 (Liputan6.com/Abdillah)

Sabtu, 12 September 2020

17.00-18.00 WIB: FP3

20.00-21.00 WIB: Kualifikasi

Minggu, 13 September 2020

20.10-22.10 WIB: Balapan

 

 

Jadwal Selanjutnya

Ilustrasi F1
Ilustrasi F1 (Liputan6.com/Abdillah)

Waktu-Lokasi

27 September: Sochi, Rusia

11 Oktober: Nurburg, Jerman

25 Oktober: Portimao, Portugal

1 November: Imola, Italia

15 November: Istanbul Park, Turki

29 November: Bahrain International Circuit, Bahrain

6 Desember: Bahrain International Circuit, Bahrain

13 Desember: Yas Marina Circuit, Uni Emirat Arab

Klasemen F1 2020

Position Entrant Points
1 Lewis HamiltonGBR 164
2 Valtteri BottasFIN 117
3 Max VerstappenNED 110
4 Lance StrollCAN 57
5 Lando NorrisGBR 57
6 Alexander AlbonTHA 48
7 Charles LeclercMON 45
8 Pierre GaslyFRA 43
9 Daniel RicciardoAUS 41
10 Carlos SainzESP 41
11 Sergio PerezMEX 34
12 Esteban OconFRA 30
13 Sebastian VettelGER 16
14 Daniil KvyatRUS 4
15 Antonio GiovinazziITA 2
16 Kevin MagnussenDEN 1
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya