Jadwal MotoGP Austria, Minggu, 15 Agustus 2021: Jorge Martin Menang Lagi?

Pembalap Pramac Ducati Jorge Martin merebut posisi start pertama dalam balapan MotoGP Austria, malam ini.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 15 Agu 2021, 15:48 WIB
Diterbitkan 15 Agu 2021, 14:30 WIB
ilustrasi motogp
ilustrasi motogp (Liputan6.com/Abdillah)

Liputan6.com, Jakarta - Jorge Martin menjadi yang tercepat dalam kualifikasi MotoGP Austria di Sirkuit Red Bull Ring, Sabtu (14/8/2021). Pembalap Pramac Ducati itu memecahkan rekor lap dengan 1 menit 22,643 detik untuk merebut pole position.

Martin bersaing ketat dengan pimpinan klasemen sementara MotoGP Fabio Quartararo. Tetapi, rider Monster Energy Yamaha itu harus mengalah karena kalah cepat 0,034 detik dari Martin.

Posisi start ketiga ditempati Francesco Bagnaia. Pembalap Ducati itu mengalahkan Johann Zarco dari dan jagoan Repsol Honda Marc Marquez di lap-lap terakhir kualifikasi.

Mereka kembali bersaing dalam balapan MotoGP 2021 seri ke-11 yang akan berlangsung pada Minggu, 15 Agustus, pukul 19:00 WIB.


Hasil Kualifikasi MotoGP Austria

ilustrasi motogp
ilustrasi motogp (Liputan6.com/Abdillah)

1. Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP21)

2. Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1)

3. Francesco Bagnaia ITA Ducati Team (GP21)

4. Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP21)

5. Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)

6. Jack Miller AUS Ducati Team (GP21)

7. Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)

8. Aleix Espargaro ITA Aprilia Gresini (RS-GP)

9. Miguel Oliveira POR Red Bull KTM (RC16)

10. Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)

11. Pol Espargaro SPA Repsol Honda (RC213V)

12. Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V)

13. Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)

14. Alex Marquez SPA LCR Honda (RC213V)

15. Enea Bastianini ITA Avintia Ducati (GP19)

16. Iker Lecuona SPA KTM Tech3 (RC16)

17. Luca Marini ITA VR46 Avintia Ducati (GP19)

18. Valentino Rossi ITA Petronas Yamaha (YZR-M1)

19. Danilo Petrucci ITA KTM Tech3 (RC16)

20. Cal Crutchlow GBR Petronas Yamaha (YZR-M1) 


Jadwal MotoGP Austria

Infografis Jadwal Sementara MotoGP 2020 banner
Ilustrasi MotoGP. (Liputan6.com/Abdillah)

Minggu, 15 Agustus 2021

14.40 - 15.00 WIB, Pemanasan

19.00 WIB, Balapan

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya