Liputan6.com, Jakarta- Barcelona akhirnya berhasil mengamankan masa depan pemain muda berbakat Pedri Gonzalez. Pemuda Spanyol itu resmi meneken kontrak baru bersama Barca hingga 2026.
Kepastian perpanjangan kontrak pemain yang berposisi sebagai gelandang itu diumumkan Barcelona pada Jumat (14/10/2021) malam waktu Spanyol. Pedri resmi menambah kontrak selama dua tahun.
Yang luar biasa, dalam kontrak baru Pedri ini terdapat klausul pelepasan dengan angka sangat fantastis. Klub yang mau membajak Pedri harus membayar 1 miliar euro atau sekitar Rp 16 triliun.
Advertisement
Langkah ini dilakukan Barcelona karena menganggap Pedri merupakan sosok penting untuk masa depan klub. Barca menaruh harapan besar Pedri bisa mengembalikan kejayaan klub usai era Lionel Messi.
Pedri juga mendapatkan kenaikkan gaji setelah tampil menawan sejak dibeli Barcelona dari Las Palmas pada Juni 2020. Meski baru 18 tahun, Pedri langsung jadi andalan di tim utama Barcelona.
Â
Â
Takut Dibajak
Pedri mencetak empat gol dan enam assists dalam 56 penampilan bersama Barcelona sejak bergabung dari Las Palmas. Pedri juga sudah jadi pemain penting di timnas Spanyol senior.
Performa apik Pedri membuat banyak klub besar mulai meliriknya. Oleh karena itu, Barcelona bergerak cepat memperpanjang kontraknya dan memagari dengan klausul pelepasan gila.
Â
Advertisement
Andalkan Wonderkid
Sepeninggal Messi ke Paris Saint-Germain, Barcelona membangun ulang tim dengan mengandalkan pemain-pemain muda berbakat.
Selain Pedri, Barcelona kini juga punya sederet wonderkid seperti Ansu Fati, Gavi, Yusuf Demir hingga Ronald Araujo. Mereka sudah sering dimainkan di tim utama musim ini.