Jude Bellingham Lebih Pilih Real Madrid Ketimbang Manchester United dan Manchestes City

Jude Bellingham terkesan dengan proyek jangka panjang Real Madrid.

oleh Muhammad Yanto diperbarui 04 Mei 2023, 14:00 WIB
Diterbitkan 04 Mei 2023, 14:00 WIB
Foto: Muda Berbakat, Pemain 18 Tahun yang Memiliki Nilai Pasar Tinggi
Jude Bellingham merupakan pembelian sekaligus investasi yang tepat bagi Borussia Dortmund. Ia memiliki kontribusi yang tinggi dengan catatan penampilan sebanyak 58 kali dan telah menorehkan 6 gol dan 9 assist. Nilai pasar Bellingham saat ini mecapai sekitar 1,2 triliun rupiah. (AFP/Ina Fassbender)

Liputan6.com, Jakarta - Real Madrid dikabarkan sedang dalam pembicaraan lanjutan untuk menandatangani Jude Bellingham pada bursa transfer musim panas ini dari Borussia Dortmund. Pembicaraan untuk mengontrak pemain asal Inggris itu berjalan dengan positif dan akan berlanjut pekan depan.

Bellingham menjadi salah satu properti panas jelang bursa transfer musim panas ini, Juni 2023.

Bukan cuma Madrid, tim-tim elite seperti Manchester United, Manchester City hingga Liverpool juga dikaitkan dengan pemain 19 tahun tersebut. Dortmund sebelumnya membanderol Bellingham dengan harga minimal 140 juta euro.

Marca melaporkan, Madrid kini berada di barisan terdepan untuk mendapatkan Bellingham. Tapi, Los Blancos dikabarkan sedang berupaya mengurangi harga yang diminta Dortmund menjadi antara 100-120 juta euro.

Di harga tersebut, Bellingham tetap akan menjadi pemain Inggris paling mahal, mengalahkan komitmen City senilai 100 juta poundsterling untuk mengontrak Jack Grealish dari Aston Villa pada 2021 lalu.

Menurut laporan yang sama, Dortmund sebenarnya menerima tawaran yang signifikan dari MU dan Man City.

Tapi, daya tarik Madrid diperkirakan telah memenangkan hati Bellingham, terlebih kehebatan Los Blancos dalam kampanye Liga Champions beberapa tahun belakangan ini.

Selain proyek olahraga klub yang serius, Bellingham juga diperkirakan akan melihat prioritas klub pada pemain-pemain muda, terutama dalam hal target transfer.

Di satu sisi, Madrid berencana menjadikan Bellingham sebagai investasi jangka panjang klub.

Bellingham akan membentuk lini tengah mengerikan untuk beberapa tahun ke depan bersama Eduardo Camavinga, Aurelien Tchouameni. dan Fede Valverde.

Penerus Modric dan Kroos

Jude Bellingham melakoni pertandingan perdana bersama Borussia Dortmund kala berjumpa Freiburg pada tanggal 13 agustus 2022 (Instagram/JudeBellingham)
Jude Bellingham melakoni pertandingan perdana bersama Borussia Dortmund kala berjumpa Freiburg pada tanggal 13 Agustus 2022 (Instagram/JudeBellingham)

Kuartet tersebut dipandang sebagai penerus jangka panjang Luka Modric, 37, dan Toni Kroos, 33 tahun. Kedua pemain senior itu telah menandatangani perpanjangan kontrak satu tahun. Sedangkan Casemiro pergi tahun lalu ke Man United.

Kepala pencari bakat Juni Calafat – yang juga membawa Vinicius Jnr, Rodrygo Goes, dan Eder Militao ke Real Madrid– diyakini menjadi kekuatan pendorong kesepakatan saat klub bertransisi ke skuad yang lebih muda.

MU Masih Berusaha

Foto: 5 Gelandang Terbaik di Fase Grup Liga Champions 2021 / 2022
Meski Borussia Dortmund tak lolos ke babak 16 besar, Jude Bellingham bisa dibilang menjadi salah satu gelandang terbaik di fase grup Liga Champions 2021/22. Pergerakan dan kemampuannya menggiring bola menambah dinamisme di lini tengah. Ia juga telah mencetak 1 gol dan 3 assist. (AFP/Ina Fassbender)

Sementara MU masih berusaha untuk memenangi persaingan mendapatkan Bellingham. Setan Merah mengandalkan kemampuan Matt Hargreaves sebagai pemimpin negosiasi klub untuk Bellingham.

Seperti dikutip dari Daily Star, Matt Hargreaves memiliki kedekatan dengan Bellingham. Itu terjalin saat dirinya masih bekerja sebagai eksekutif Adidas.

Hargreaves disebut saja sangat paham bagaimana cara untuk mendapatkan pemain hebat untuk mengenakan produknya.

Kini tinggal Manchester United menyiapkan dana segar demi membayar Borussia Dortmund, klub asal Jude Bellingham

Liverpool Mundur

Foto: Debut Manis Thomas Tuchel di Bayern Munchen, Bantai Dortmund dan Ambil Alih Pimpinan Klasemen Liga Jerman
Pemain Bayern Munchen, Matthijs de Ligt (kiri) berebut bola dengan pemain Borussia Dortmund, Jude Bellingham pada laga pekan ke-26 Liga Jerman 2022/2023 melawan Borussia Dortmund di Allianz Arena, Munchen, Jerman, Minggu (02/04/2023) WIB. Die Roten menang dengan skor 4-2. (AP Photo/Matthias Schrader)

Liverpool sejatinya juga menjadi salah satu klub yang dikaitkan dengan Bellingham, Namun, The Reds dikabarkan mencabut Bellingham sebagai prioritas transfer mereka.

Alasannya sederhana, biaya transfer dan gajinya terlalu besar untuk ditanggung Liverpool. Menurut rumor yang beredar, Liverpool sedang memantau banyak pemain lain. Mason Mount dan Moises Caicedo adalah di antaranya

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya