Hasil Play-Off NBA: Thunder Balas Curi Kemenangan di Kandang Mavericks, Samakan Kedudukan 2-2

Thunder menang di kandang Mavericks. Kini skor pertemuan di play-off NBA 2023/2024 menjadi 2-2.

oleh Thomas diperbarui 14 Mei 2024, 15:00 WIB
Diterbitkan 14 Mei 2024, 15:00 WIB
Aksi bintang Thunder SGA menerobos pertahanan Mavericks pada play-off NBA
Aksi bintang Thunder SGA menerobos pertahanan Mavericks pada play-off NBA 2023/2024 (AFP)

Liputan6.com, Jakarta- Oklahoma City Thunder balas mencuri satu kemenangan di kandang Dallas Mavericks pada putaran kedua play-off NBA 2023/2024. Thunder menang 100-96 pada game keempat yang berlangsung di American Airlines Center pada Selasa (14/5/2024) siang WIB.

Dengan kemenangan ini maka pertemuan Mavericks dan Thunder di putaran kedua play-off NBA Wilayah Barat 2023/2024 saat ini sama kuat 2-2. Thunder sempat kecolongan sekali di kandang sendiri saat menjamu Mavericks pada game kedua pekan lalu.

Main di kandang sendiri, Mavericks sebenarnya memulai pertandingan dengan sangat baik. Duet Luka Doncic dan Kyrie Irving membuat Mavericks mendominasi kuarter pertama. Mereka unggul 30-20 di akhir kuarter pembuka.

Mavericks makin percaya diri di kuarter dua. Mereka terus mendominasi OKC. Saat jeda paruh pertama, Mavericks memperlebar keunggulan menjadi 11 angka.

Hingga awal kuarter tiga, Mavericks nampak akan menang mudah. Mereka terus memperlebar keunggulan hingga menjadi 14 angka. Thunder mulai bangkit di akhir kuarter tiga. Shai Gilgeous Alexander dan kawan-kawan bisa memangkas ketertinggalan menjadi empat angka saja saat kuarter tiga selesai.

Thunder pun makin percaya diri memasuki kuarter empat. Berkat 9-0 run, Thunder bisa berbalik unggul. Defense rapih Thunder membuat Mavericks tak mencetak angka selama tiga menit.

Duet SGA dan Jalen Williams memimpin kebangkitan Thunder. Tembakan tiga angka Chet Holmgren saat laga tersisa tiga menit 24 detik membuat Thunder unggul untuk pertama kalinya sejak awal kuarter pertama.

Luka Doncic Jadi Pecundang di Detik Akhir

Thunder kemudian menjauh empat poin. Namun kegagalan Williams dan SGA membuat poin sempat membuka peluang Mavericks memaksakan overtime. Mavericks mendapat dua free throw ketika tertinggal dua angka dengan sisa 10 detik lagi. Sayangnya Luka Doncic cuma memasukkan satu saja.

Kegagalan Doncic harus dibayar mahal. Thunder kemudian mengunci kemenangan lewat empat FT yang dengan baik dieksekusi oleh Holmgren dan SGA.

SGA memimpin perolehan poin dengan 34 poin. Sedangkan Holmgren finis dengan 18 angka. Di kubu Mavericks, Doncic membuat 18 poin. Sayangnya Irving hanya menyumbang sembilan angka di laga ini. PJ Washington yang menjadi top skor di Mavs dengan 21 poin dan 12 rebound.

 

Celtics Unggul 3-1 atas Cavaliers

Sementara itu pada play-off Wilayah Timur, Boston Celtics selangkah lagi lolos ke final wilayah. Celtics kini unggul 3-1 atas Cleveland Cavaliers. Celtics mencuri kemenangan tandang 109-102 pada game keempat. 

Jayson Tatum memimpin Celtics mempermalukan Cavaliers. Tatum membuat double-double dahsyat dengan 33 poin dan 11 rebound ditambah lima assists. Jaylen Brown menyusul dengan raihan 27 poin.

Cavaliers sendiri pada laga ini tak bisa menurunkan pemain andalannya Donovan Mitchell karena cedera. Tanpa Mitchell, Darius Garland yang menjadi pengoleksi poin terbanyak dengan 30 poin ditambah tujuh assists.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya