Liputan6.com, Jakarta - Tim putri TNI AL dipastikan menghadapi Petrokimia Gresik Pupuk Indonesia di grand final Livoli Divisi Utama 2024, Jumat (23/11). Kepastian tersebut didapat setelah menang atas Bank Jatim pada laga terakhir putaran kedua final four.
TNI AL mengalahkan Bank Jatim dengan skor 3-1 (17-25, 25-18, 25-22, 25-13) di GOR Tri Dharma Petrokimia Gresik, Rabu (20/11). Hasil itu membuat TNI AL finis di urutan kedua klasemen akhir final four dengan tiga kemenangan dari enam pertandingan.
Baca Juga
TNI AU sebenarnya yang paling berpeluang mendampingi Petrokimia Gresik. Sayang, pada laga terakhir tim asuhan Alim Suseno ini dikalahkan Petrokimia Gresik 2-3 (21-25, 25-21, 25-27, 25-23, 11-15).
Advertisement
Hasil tersebut membuat TNI AU turun ke posisi ketiga klasemen dengan dua kemenangan. Padahal jika menang, TNI AU lebih berhak lolos ke grand final dibandingkan TNI AL meski sama-sama mengantongi tiga kemenangan.
Karena, TNI AU akan memiliki poin lebih baik dari TNI AL yakni 9 dengan skor 3-2 atau 10 dengan skor 3-0 atau 3-1. Bahkan jika TNI AL dan TNI AU sama-sama kalah, tetap yang lolos adalah TNI AU karena memiliki poin lebih baik.
"Kita bersyukur akhirnya kita bisa tampil di grand final," ujar M. Anshori usai laga.
Hal ini diakui Anshori karena pada laga-laga awal di final four timnya kurang mendapatkan hasil memuaskan. Terlebih, absennya Nurlaili Kusuma lantaran cedera cukup berpengaruh terhadap permainan tim.
"Saya tekankan kepada anak-anak, kita bermain tanpa Nurlaili, jadi kalian siap bermain dengan materi yang ada," tutur mantan pelatih timnas putri itu kepada anak asuhnya.
Petrokimia Gresik Tidak Terkalahkan
Pelatih Petrokimia Gresik Ayub Hidayat mengatakan laga menghadapi TNI AU Electrik yang berlangsung lima set merupakan latihan menuju grand final Livoli Divisi Utama 2024.
"Makanya saya menurunkan tim inti sejak awal," ucap Ayub usai laga.
Meski harus bermain lima set, Ayub menyatakan hal itu tidak berpengaruh masa recovery. "Kita punya waktu libur sehari (Kamis) yang tidak berpengaruh untuk recovery. Pemain saya kan masih muda-muda," katanya.
Kemenangan atas TNI AU membuat Mediol Stiovanny Yoku dan kawan-kawan tidak terkalahkan dari enam laga di final four.
Advertisement
Hasil Lengkap Final Four Livoli Divisi Utama 2024, Rabu 20 November
Putri:
TNI AL vs Bank Jatim 3-1 (17-25, 25-18, 25-22, 25-13)
TNI AU Electric vs Petrokimia Gresik Pupuk Indonesia 2-3 (21-25, 25-21, 25-27, 25-23, 11-15)
Putra:
Rajawali Pasundan vs LavAni Navy 3-0 (25-22, 25-21, 25-18)