Timnas Indonesia vs Bahrain di SUGBK, 2.700 Personel Gabungan Dikerahkan untuk Jaga Keamanan

Sebanyak total 2.700 personel gabungan diekrahkan untuk menjaga keamanan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat pada Selasa (25/3/2025).

oleh Theresia Melinda Indrasari Diperbarui 25 Mar 2025, 16:37 WIB
Diterbitkan 25 Mar 2025, 16:37 WIB
2.700 Personel Gabungan ke SUGBK
Sebanyak total 2.700 personel gabungan diekrahkan untuk menjaga keamanan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat pada Selasa (25/3/2025). (Lipuatn6.com/Melinda Indrasari)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Sebanyak total 2.700 personel gabungan diekrahkan untuk menjaga keamanan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (25/3/2025).

Hal itu menyusul bakal diselenggarakannya duel antara Timnas Indonesia melawan Bahrain dalam lanjutan grup C putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dengan waktu kick-off pukul 20.45 WIB.

Kapolres Jakarta Pusat Susatyo Purnomo Condro menjelaskan, personel gabungan nantinya dikerahkan untuk mengawal pintu-pintu masuk.

Langkah tersebut dilakukan guna mencegah adanya penonton tanpa tiket menyusup ke area stadion.

"2.700 (personel) gabungan (dikerahkan ke SUGBK)," papar Susatyo saat diwawancarai jelang laga Timnas Indonesia vs Bahrain, Selasa (25/3/2025).

"(Beberapa diturunkan) di pintu-pintu masuk, karena kan sistemnya baru, ya menggunakan (face recognition) sama seperti (laga) sebelumnya. Artinya kita khawatir ada penonton yang tidak memiliki tiket tapi berharap bisa masuk, bisa melihat akhirnya menghalangin yang punya tiket, nah itu yang kita kelola supaya tidak jadi maslaah di pintu-pitnu masuk teutama di pintu-pintu plaza," tambahnya.

Promosi 1

Imbau Suporter Ikuti Aturan

Timnas Indonesia Vs Timnas Bahrain
Aparat keamanan bersiap jelang laga Timnas Indonesia Vs Timnas Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (25/3/2025). (Bola.com/Hery Kurniawan).... Selengkapnya

Lebih lanjut, Kapolres Susatyo Purnomo Condro juga mengimbau agar masyarakat mengikuti aturan yang berlaku selama menyaksikan laga Timnas Indonesia vs Bahrain.

Pasalnya bukan sekadar acara hiburan, pertandingan ini juga diikat oleh regulasi berstandar FIFA demi memastikan keamanan penonton dan pemain yang hadir di stadion.

"Tentunya harus mematuhi segala ketentun karena sepak bola ini dimensinya bukan hanya entertaiment untuk para pengujung, tapi ada aturan-aturan yang terkait dengan FIFA yang mengikat kepada penoton dan pemain, sehingga kami harapkan harus bisa ikut aturan itu," pungkasnya.

Posisi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Matangkan Strategi Hadapi Bahrain
Pemain Timnas Indonesia melakukan pemanasan jelang sesi latihan resmi di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (24/3/2025). (Liputan6.com/Angga Yuniar)... Selengkapnya

Sementara itu, Timnas Indonesia saat ini menghuni peringkat 4 klasemen sementara grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan perolehan 6 poin dari 7 pertandingan.

Skuad racikan Patrick Kluivert harus menunggu mukjizat mengejar defisit 4 angka dari Australia jika ingin lolos otomatis sebagai runner-up mendampingi Jepang yang lebih dulu dipastikan melaju ke putaran final Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Sebelumnya di pertemuan pertama melawan Bahrian pada Oktober, pasukan Garuda hanya mampu mengemas satu poin. Hal itu setelah Mohamed Marhoon mencetak angka penyeimbang saat injury time babak kedua

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

EnamPlus

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya