Jadi Buruan Utama Barca, Ini Kata Ramires

Pelatih Tata Martino meminta kehadiran gelandang berkualitas yang kenyang pengalaman. Ramires cocok dengan kriteria yang dibutuhkan Tata.

oleh Jonathan Pandapotan Purba diperbarui 21 Nov 2013, 13:05 WIB
Diterbitkan 21 Nov 2013, 13:05 WIB
ramiress-131112c.jpg
Barcelona dikabarkan tertarik mendatangkan gelandang lincah Chelsea Ramires pada akhir musim nanti. Lalu, apa kata Ramires?

Pelatih Tata Martino meminta kehadiran gelandang berkualitas yang kenyang pengalaman. Ramires cocok dengan kriteria yang dibutuhkan Tata.

"Banyak orang bertanya tentang ketertarikan dari klub lain, tetapi saya tidak tahu apa-apa, selain dari apa yang dilaporkan media," kata Ramires kepada Lancenet, Kamis (21/11/2013).

"Saya terikat kontrak dengan Chelsea dan fokus saya adalah tampil baik bersama klub," tambahnya.

Tidak mudah untuk mendapatkan Ramires. Chelsea tidak akan membiarkannya hengkang karena eks pemain Benfica itu merupakan salah satu pemain kesayangan Manajer Jose Mourinho. Sejak masih melatih Real Madrid, Mourinho sudah ingin memiliki Ramires.

Ramires masih terikat kontrak dengan Chelsea sampai tahun 2017. Sedikitnya butuh dana lebih dari 20 juta Euro untuk bisa mendapatkan Ramires yang merupakan sosok tak tergantikan di lini tengah Chelsea. (Jnp)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya