Liputan6.com, Jakarta - Makin ke sini, makanan bakso makin unik saja.
Sebelumnya sudah ada bakso kuburan mantan, bakso buaya, dan bakso rusuk setan. Kini makanan favorit itu muncul dengan bentuk dan nama baru, seperti bakso gunung dan bakso tumpeng.
Sesuai namanya, kedua bakso ini bentuknya mengerucut ke atas, layaknya tumpeng dan gunung. Berdasarkan informasi yang dilansir dari akun Instagram @terminal.bakso, penamaan bakso gunung di kedai Terminal Bakso ini bukan hanya karena bentuknya yang menyerupai gunung berapi.
Advertisement
Namun, saat kamu membelah bakso ini akan ada lelehan keju mozarella yang menyerupai lelehan lahar panas, lava, dan luapan material vulkanik dari gunung berapi ketika meletus.
Jika kamu sedang mengunjungi daerah Imogiri, Bantul, Yogyakarta, kamu bisa mencicipi bakso tumpeng di Lesehan Mbanyu Mili.
Bakso tumpeng di sini dijual dengan berbagai ukuran, mulai dari kecil, sedang hingga besar. Untuk ukuran kecil, di dalam baksonya berisi satu telur butir telur rebus. Sedangkan untuk ukuran sedang berisi dua butir telur rebus, dan yang berukuran besar berisi 10 butir telur rebus.
Soal rasa tentu tidak perlu diragukan lagi. Perpaduan bakso tumpeng dengan kuah gurih ditambah mi kuning, potongan tahu goreng, serta taburan seledri dan bawang goreng dijamin akan membuat kamu perut kenyang dan hati senang.
Kamu bisa mencicipi bakso ini dengan harga mulai dari Rp 10 ribu-Rp 20 ribu.
Â
Â
Â
Bakso Rusuk Joss Karang Tengah
Saat makan di warung ini, kamu akan merasakan bakso tumpeng yang di dalamnya berisi satu bakso kecil polos dan dua bakso kecil pedas, ditambah keju yang melimpah, serta disajikan bersama mi, soun, taoge, sawi, kikil dan tahu. Lokasi: Raden Saleh 9/54, Karang Mulya, Karang Tengah, Tangerang dan Warung Kurnia, Batam
Bakso tumpeng di Warung Kurnia punya isi yang beragam, mulai dari jagung ataupun telur puyuh. Harganya mulai dari Rp 10.000 – Rp 18.000. Lokasi: Warung Kurnia berada di sebelah kanan top 100 Bengkong.
Selengkapnya bisa kamu baca di: http://blog.reservasi.com/bakso-gunung-dan-bakso-tumpeng-ini-dijamin-bikin-hati-senang-perut-kenyang/
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Â
Advertisement