Resep Menu Sahur: Lezatnya Tumis Tahu Saus Tiram

Yuk coba tumis tahu saus tiram ini untuk menu sahur besok hari.

oleh Camelia diperbarui 19 Sep 2023, 16:25 WIB
Diterbitkan 05 Jun 2018, 20:00 WIB
Tumis tahu saus tiram (iStock Photo)
Tumis tahu saus tiram (iStock Photo)

Liputan6.com, Jakarta Bulan Ramadan sudah memasuki 10 hari terakhir, tentu kalian masih semangat menjalaninya bukan? Tentunya resep menu sahur semakin menipis ya. Tapi tenang, kalian bisa mencoba resep yang satu ini untuk menu sahur besok hari.

Berbahan dasar tahu, menu tumis tahu saus tiram ini sangat praktis namun spesial untuk dihidangkan. Membuatnya pun tak butuh waktu yang lama. Selain tahu, bahan utama lain yang perlu disiapkan adalah udang. Nah kalian ingin mencoba membuatnya? Yuk simak bahan-bahan lengkap dan cara membuatnya berikut ini:

 

Bahan:

  • 1 buah tahu putih
  • 50 ml minyak goreng 
  • 100 gr udang, buang kulitnya
  • 100 gr tepung terigu 
  • 30 gr saus tiram
  • 1 buah bawang Bombay, potong-potong
  • 2 buah cabe merah, buang bijinya dan potong-potong
  • 2 buah cabe hijau, buang biji dan potong-potong

 

Cara Membuatnya: 

  1. Potong-potong tahu, lalu balut dengan tepung terigu.
  2. Goreng tahu hingga matang, tiriskan.
  3. Tumis bawang bombay, cabe hijau, dan cabe merah hingga harum.
  4. Masukan udang aduk hingga berubah warna, lalu tahu goreng, lalu tambahkan saus tiram, dan aduk rata.
  5. Tambahkan air, kemudian masak hingga matang.
  6. Tumis tahu saus tiram siap disajikan.

 

Sumber resep: Resep Bunda Istimewa

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya