Ini Penyebab yang Membuat Payudara Wanita Kerap Terasa Sakit

Sejumlah hal ini dapat menjadi penyebab sakit pada payudara wanita. Pernah mengalaminya?

oleh Liputan6.com diperbarui 06 Agu 2018, 07:00 WIB
Diterbitkan 06 Agu 2018, 07:00 WIB
[Bintang] Payudara
Ilustrasi kanker payudara. (Sumber Foto: silbermanvoices.com)

Liputan6.com, Jakarta Payudara merupakan bagian dari tubuh yang menarik dari tubuh wanita. Memang terkadang orang-orang terkadang hanya terfokus dengan seberapa besar bentuk dari payudara. Di sisi lain, wanita juga harus dong memperhatikan kesehatan payudara.

Kadangkala di saat-saat waktu tertentu payudara bisa mengalami rasa sakit. Ternyata ada sejumlah penyebab yang mengakibatkan nyeri pada payudara.

Karena mengetahui rasa sakit itu sangat penting, di rangkum dari Women's Health berikut lima alsan yang suka menyebabkan rasa sakit pada payudara.

1. Menstruasi

Kram menstruasi (iStockphoto)
Ilustrasi kram menstruasi (iStockphoto)

Ini adalah alasan paling umum yang dirasakan banyak wanita karena perubahan hormon sebelum, selama hingga selesai menstruasi, khususnya karena kadar hormon estrogen yang menurun.

Diane Young, M.D., dokter kandungan Cleveland Clinic's Willoughby Hills Family Health Center mengatakan, "Selama ovulasi, kadar hormon estrogen, progesteron, testosteron naik namun ketika PMS datang, hormon-hormon ini akan menurun drastis dan ketika inilah wanita mengalami rasa sakit di payudara."

Saksikan Video Pilihan di Bawah ini:

2. Meningkatkan intensitas olahraga

Olahraga lari
Ilustrasi lari (iStockphoto)

Ketika kamu melakukan olahraga lebih keras, misalnya push-up, otot di sekitar payudara bisa merasakan efeknya. Bukan otot payudara secara spesifik, namun otot dada yang mengalami stretch terlalu lama. Kamu bisa mengurangi latihan agar tidak sakit.

3. Bra yang salah

[Bintang] Bra
Ilustrasi bra. (Sumber foto: idntimes.com)

Memakai bra sebaiknya yang ukurannya pas dan tidak terlalu sesak. Memakai ukuran bra yang salah bisa menyebabkan payudara sakit atau nyeri, apalagi ketika ukuran payudara cukup besar.

4. Payudara sedang bengkak atau ada benjolan

Payudara
Ilustrasi Foto Payudara (iStockphoto)

Terkadang payudara bisa tampak lebih besar dan keras karena bengkak karena karena jaringan payudara fibrocystic. Benjolan pada payudara ini bisa jadi tanda adanya masalah pada payudara.

Dikatakan Diane Young, M.D., benjolan itu bisa jadi kista jinak atau kantung cairan di dalam payudara. Benjolan ini mungkin tidak meningkatkan risiko kanker payudara, namun bisa membesar dan menyakitkan.

5. Sensitif terhadap kopi

Ilustrasi cangkir kopi (iStock)
Ilustrasi cangkir kopi (iStock)

Ada beberapa wanita yang sensitif terhadap kopi dan salah satu efeknya adalah payudara terasa sakit. Jika payudara memiliki jaringan fibrocystic atau kista, payudara bisa terasa sakit karena efek kopi. Diane Young menjelaskan, payudara punya saluran kecil yang terkadang bisa membengkak karena stimulan dari kafein atau cokelat sehingga payudara terasa lebih keras dan sakit.

Jadi, kini kamu sudah tahu kan alasan mengapa payudara kamu terasa sakit? Selama itu bukan tanda kesehatan yang perlu diwaspadai, kamu tak perlu khawatir ladies.

Reporter

Febi Anindyakirana

Sumber: Vemale.com

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya