Viral, Bocah Rayakan Ulang Tahun Bertema Hantu Valak

Banyak warganet yang tak habis pikir bagaimana bisa bocah ini memilih tema tersebut untuk perayaan ulang tahunnya.

oleh Camelia diperbarui 11 Jun 2019, 10:00 WIB
Diterbitkan 11 Jun 2019, 10:00 WIB
tema ulang tahun valak
foto: twitter/@dreeaaxo_

Liputan6.com, Jakarta - Perayaan ulang tahun nampaknya menjadi momen yang sangat ditunggu para bocah. Ya, mereka tentu akan sangat senang merayakan pesta ulang tahunnya dengan meriah.

Kebanyakan anak-anak ingin perayaan ulang tahunnya bertema kartun lucu. Terlebih lagi bagi anak-anak perempuan, tak sedikit yang akan berdandan bak princess dengan menggunakan gaun ulang tahun.

Namun, hal itu tampaknya tak berlaku bagi bocah perempuan bernama Lucia yang baru-baru ini viral di jejaring sosial. Tak sama dengan anak-anak perempuan kebanyakan, alih-alih berdandan cantik bak princess, bocah tiga tahun ini justru memilih tema yang tak terbayangkan.

tema ulang tahun valak
foto: twitter/@dreeaaxo_

Lucia memilih tema film horor The Nun di hari ulang tahunnya. Dirinya bahkan berdandan menyeramkan dan mengenakan "jubah" layaknya Valak, tokoh menyeramkan di film tersebut.

Curi Perhatian Pemeran Valak

tema ulang tahun valak
foto: twitter/@dreeaaxo_

Foto-foto Lucia menjadi viral usai sang sepupu mengunggahnya di Twitter melalui akun @dreeaaxo_. Nyatanya Lucia pertama kali menonton film The Nun di rumah neneknya.

Perayaan ulang tahun Lucia ini lantas mencuri perhatian warganet. Unggahan yang dibuat tanggal 4 Juni 2019 ini bahkan telah disukai oleh lebih dari 500 ribu pengguna Twitter dan di-retweet lebih dari 137 ribu kali.

Tak hanya warganet, unggahan ini juga berhasil menyita Bonnie Aarons, pemeran asli Valak. Dia mengucapkan selamat ulang tahun untuk Lucia melalui akun Twitter pribadinya.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya