Anjing Kesayangan Hilang, Pria Ini Tawarkan Rumah Bagi Penemunya

Pria ini menawarkan hadiah menarik berupa rumah dan tanah secara cuma-cuma bagi siapa pun yang bisa menemukan anjing.

oleh Yulia Lisnawati diperbarui 22 Jul 2019, 16:00 WIB
Diterbitkan 22 Jul 2019, 16:00 WIB
Anjing Kesayangan Hilang, Pria Ini Tawarkan Rumah Bagi Penemunya
(odditycentral.com)

Liputan6.com, Jakarta - Seorang pria dari Tucson, Amerika Serikat (AS) menawarkan hadiah menarik berupa rumah dan tanah secara cuma-cuma bagi siapa pun yang bisa menemukan anjing Chihuahua kesayangannya.

Pria bernama Eddie Collins telah kehilangan peliharaannya, Jenny, sejak bulan April. Setelah melakukan berbagai usaha, mulai dari menempelkan poster kehilangan anjing di seluruh Tucson, ia juga mengunjungi tempat penampungan anjing setiap hari.

"Saya telah mencari ke mana-mana. Saya bahkan pergi ke tempat penampungan anjing setiap hari," kata Collins kepada News 4 Tucson, seperti melansir Odditycentral, Senin (22/7/2019).

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

Tawarkan Hadiah Menarik

Namun usahanya tampaknya sia-sia. Hingga kini ia masih belum bertemu dengan Jenny. Untuk itu, demi meningkatkan peluang menemukan anjingnya, ia memutuskan menawarkan materi paling berharga sebagai hadiah.

Jadi, siapa pun yang menemukan Jenny dan membawanya kembali, akan menerima rumah satu kamar, bengkelnya dan sebidang tanah sebagai imbalannya.

"Saya menawarkan sebuah properti satu kamar tidur. Saya bersedia memberikan tanah, bengkel, semuanya gratis dan jelas, tidak ada pertanyaan. Saya ingin memiliki Jenny kembali," tambahnya.

Harapannya

Melalui poster yang dibuatnya, ia menjelaskan kronologi hilangnya anjing kesayangannya juga hadiah yang ia tawarkan bagi penemunya. Tak lupa, ia juga menyertakan foto Jenny pada poster bewarna pink tersebut.

"Apakah Anda melihat saya? Mereka mengeluarkan saya dari Cicle K. Ayah saya mencari saya. Jika Anda membantu saya pulang, dia akan memberi Anda rumah satu kamar tidur, bengkel dan sebidang tanah. Jika Anda tahu di mana saya berada, bantu saya pulang dengan selamat dan semuanya akan menjadi milik Anda. Nama saya Jenny."

Collins berharap bahwa cara tersebut akan menarik perhatian warga dan memotivasi orang untuk membantu menemukan anjingnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya