Profil Andromeda Mercury, Moderator Debat Terakhir Capres Pilpres 2024

Lantas, siapa sosok Andromeda Mercury yang menjadi salah satu moderator dalam debat kelima capres 2024 ini? Ini dia profil Andromeda Mercury.

oleh Yulia Lisnawati diperbarui 04 Feb 2024, 16:20 WIB
Diterbitkan 04 Feb 2024, 16:20 WIB
Profil Andromeda Mercury, Moderator Debat Terakhir Capres Pilpres 2024
Profil Andromeda Mercury, Moderator Debat Terakhir Capres Pilpres 2024 (Andromeda Mercury/instagram.com)

Liputan6.com, Jakarta - Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI) telah menetapkan Andromeda Mercury dan Dwi Anggia sebagai moderator untuk memandu jalannya debat calon presiden (Capres) Pemilihan Presiden/Pilpres 2024 yang berlangsung pada Minggu (4/2/2024).

Pada debat kelima atau terakhir capres ini tiga calon presiden, yakni Anies Baswedan, Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto bakal beradu gagasan dengan tema yang sudah ditentukan.

Debat capres 2024 kali ini akan digelar Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Pusat. Dengan mengusung tema Kesejahteraan Sosial, Kebudayaan, Pendidikan, Teknologi Informasi, Kesehatan, Ketenagakerjaan, Sumber Daya Manusia dan Inklusi.

Lantas, siapa sosok Andromeda Mercury yang menjadi salah satu moderator dalam debat kelima capres 2024 ini? Ini dia profil Andromeda Mercury.

Profil Andromeda Mercury

Andromeda Mercury merupakan seorang jurnalis dari TV One. Sebelum bergabung di TV One, Andromeda mengawali kariernya menjadi penyiar berita di TVRI Jawa Barat pada tahun 2007. Ia membawakan program Jabar Dalam Berita.

Namun, ia menanggalkan seragam TVRI dan bergabung menjadi penyiar berita di TV One sejak Agustus 2010 silam hingga saat ini.

Pria kelahiran 18 Mei 1988 ini merupakan lulusan FISIP Universitas Padjadjaran Bandung. Melansir dari lama resmi TV One, nama Andromeda Mercury dipilih sang ayah karena terobsesi dengan dunia astronomi. Jadi, nama Andromeda Mercury merupakan perpaduan antara galaksi dan planet.

Pria berdarah Palembang dan Salatiga ini juga aktif di jejaring sosial. Ia sering membagikan berbagai momen saat bekerja atau travelling ke berbagai daerah di Tanah Air hingga ke luar negeri melalui akun Instagram pribadinya @andromeda_mercury.

Daftar Nama Panelis Debat

Ekspresi Ketiga Calon Presiden Saat Adu Gagasan pada Debat Ketiga Pelimu 2024
Foto kombinasi Capres nomor urut 01 Anies Baswedan Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto, Capres nomor urut 03 Ganjar Pranowo saat beradu gagasan dalam debat ketiga Capres Pemilu tahun 2024 di Istora Senaya, Jakarta, Minggu (7/1/2023). (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Ada 12 nama panelis yang dipilih untuk debat terakhir tersebut. Berikut daftarnya:

  1. Prof. Dr. Aminuddin Syam, SKM, M.Kes, M.Med.Ed.- Guru Besar Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Hasanuddin.- Ketua Umum Perhimpunan Sarjana dan Profesional Kesehatan Masyarakat Indonesia (PERSAKMI) Periode 2022-2026.
  2. Prof. Asep Saepudin Jahar, MA, Ph.D.- Rektor Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta 2023-2027.
  3. Bahruddin-;Inisiator Komunitas Belajar Qaryah Thayyibah dan Anggota Badan Akreditasi Nasional Pendidikan Anak Usia Dini, Dasar dan Menengah (BAN PDM).
  4. Damar Juniarto, S.Sos.- Akademisi di UPN Veteran Jakarta.- Pendiri PIKAT Demokrasi dan Penasihat Southeast Asia Freedom of Expression Network (SAFEnet).
  5. Prof. Emiritus PM Laksono Ph.D.- Guru Besar Antropologi, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Gadjah Mada.
  6. Imam Prasodjo- Sosiolog Universitas Indonesia.
  7. Onno Widodo Purbo. Ph.D.- Ahli Teknologi Informasi/Wakil Rektor Institut Teknologi Tangerang Selatan.
  8. Dra. Reni Kusumowardhani M.Psi., Psikolog- Himpunan Psikologi Indonesia (HIMPSI).
  9. Timboel Siregar, S.Si., S.H., M.M.- Sekretaris Jenderal Organisasi Pekerja Seluruh Indonesia (OPSI).- Koordinator Advokasi BPJS Watch
  10. Tolhas Damanik, M.Ed.- Penasihat Hak Disabilitas pada General Election Network for Disability Access (AGENDA). Aktivis Disabilitas.
  11. Drs. Tukiman Tarunasayoga MS, Ph.D.- Dosen Pascasarjana Program Penyuluhan Pembangunan Universitas Sebelas Maret Surakarta.- Dosen Program Doktor Ilmu Lingkungan Universitas Katolik Soegijapranata Semarang.
  12. Prof. Vina Adriany, M.Ed, Ph.D.- Guru Besar di bidang PAUD dan Gender, Universitas Pendidikan Indonesia.

Selengkapnya...

Analisa Pengamat Adu Senjata 3 Capres di Debat Pamungkas Pilpres 2024

Debat Perdana Capres Pilpres 2024
Tiga Calon Presiden, Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto dan Anies Baswedan (kiri ke kanan) mengangkat tangan usai debat perdana Pilpres 2024 di halaman Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU), Selasa (12/12/2023). (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Tiga calon presiden (Capres) bakal beradu gagasan dalam debat pamungkas Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Minggu (4/2/2024) malam nanti.

Diketahui, debat capres ini akan digelar di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta dengan mengusung tema 'Kesejahteraan Sosial, Kebudayaan, Pendidikan, Teknologi Informasi, Kesehatan, Ketenagakerjaan, Sumber Daya Manusia, dan Inklusi'.

Analis Politik dan Direktur Eksekutif Aljabar Strategic, Arifki Chaniago memprediksi, para calon presiden di debat terakhir nanti bakal melakukan pola yang sama seperti debat sebelumnya. 

"Ganjar dan Anies fokus terhadap kritiknya terhadap pemerintahan Jokowi. Apalagi tema debat terkait dengan isu-isu publik seperti pendidikan, kesejahteraan sosial, dan sumber daya manusia," ujar Arifki melalui pesan singkat, Minggu (4/2/2024).

Arifki juga memprediksi, selain tampil ‘menyerang’, Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo juga akan membicaraman soal harapan dari yang dijanjikan seperti respon terhadap ketersediaan lapangan kerja dan kesejahteraan sosial, positioning dari narasi. 

"Anies dan Ganjar lebih diuntungkan karena berpengalaman sebagai kepala daerah. Namun mereka harus mempertanggungjawabkan argumentasinya terhadap kinerjanya terdahulu," kata Arifki.

Selengkapnya...

Infografis Debat Capres Terakhir Pilpres 2024. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Debat Capres Terakhir Pilpres 2024. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya