5 Rekomendasi Produk Eksfoliasi untuk Pemula, Gentle dan Sensitive Skin Friendly

Berikut 5 rekomendasi produk eksfoliasi yang aman digunakan oleh pemula.

oleh Ditha Kirani diperbarui 10 Jun 2024, 14:03 WIB
Diterbitkan 10 Jun 2024, 14:03 WIB
5 Rekomendasi Produk Eksfoliasi untuk Pemula, Gentle dan Sensitive Skin Friendly
5 Rekomendasi Produk Eksfoliasi untuk Pemula, Gentle dan Sensitive Skin Friendly - Credit: unsplash.com/Marine

Liputan6.com, Jakarta - Eksfoliasi merupakan tahapan perawatan kulit yang cukup penting dan tidak boleh dilewatkan. Eksfoliasi adalah proses pengangkatan sel kulit mati dari permukaan kulit untuk memperbaiki penampilan kulit serta mendorong regenerasi kulit baru.

Untuk melakukan eksfoliasi memerlukan bahan kimia seperti asam glikolat atau asam salisilat. Sedangkan untuk metode fisik seperti scrub wajah.

Salah satu manfaat eksfoliasi yaitu untuk menghaluskan tekstur kulit, menghilangkan sel kulit mati, serta membuat kulit tampak lebih cerah.

Namun bagi kamu yang baru memulai eksfoliasi, pemilihan produk eksfoliator merupakan satu hal yang perlu diperhatikan. Pada jenis eksfoliasi kimia, kamu perlu memperhatikan kadar bahan aktif dalam produk. Sedangkan pada jenis eksfoliasi fisik, kamu perlu memperhatikan tingkat kekasaran scrub wajah.

Untuk pemula, pilihlah produk yang mengandung bahan kimia dengan persentase bahan aktif yang masih sedikit. Kamu bisa menaikkan intensitasnya seiring dengan terbiasa melakukan eksfoliasi.

Berikut 5 rekomendasi produk eksfoliasi yang aman digunakan oleh pemula.

1. Implora Peeling Serum (Rp30.000)

Implora Peeling Serum mengandung AHA 3%, BHA 2%, PHA 3%, licorice extract dan aloe vera extract. Selain aman untuk pemula, serum ini bisa digunakan pada seluruh jenis kulit.

Produk eksfoliasi ini dapat membantu mengangkat sel kulit mati pada wajah yang menyebabkan munculnya komedo. Selain itu, serum ini juga dapat mencerahkan serta melembabkan kulit. Kamu bisa menggunakan serum Implora ini 2 kali seminggu pada malam hari. 

2. NPure Cica Clear Pad (Rp94.000)

Cara Menggunakan Serum agar Wajah Lebih Bercahaya
Ilustrasi memakai serum. (dok. Scandinavian Biolabs/Unsplash.com)

Produk dari NPure ini tergolong ke dalam eksfoliasi fisik. NPure Cica Clear Pad ini didesain dengan formula yang gentle sehingga aman digunakan oleh kamu yang baru memulai eksfoliasi. 

Dengan bahan yang 100% organik, eksfoliator ini mengandung AHA, BHA, dan PHA yang dapat mengangkat sel-sel kulit mati. Manfaat lain dari produk ini yaitu dapat meredakan kemerahan serta merawat kulit yang berjerawat.

3. Azarine Daily Beginner Exfoliating (Rp69.000)

Seperti namanya, produk berbentuk toner ini merupakan eksfoliasi untuk pemula. Azarine Daily Beginner Exfoliating dapat berfungsi untuk meratakan tekstur kulit serta mencerahkan wajah dari bekas jerawat atau flek hitam.

Selain itu, toner ini juga diformulasikan tanpa alkohol, oil, dan pewangi sehingga cocok digunakan oleh pemilik kulit sensitif. Aplikasikan toner dengan kapas dan oleskan secara merata pada kulit yang bersih. Jangan lupa setelahnya gunakan pelembab.

4. Cosrx AHA/BHA Clarifying Treatment Toner (Rp150.000)

skincare-kezo
ilustrasi produk untuk mengangkat minyak diwajah/unsplash

Toner eksfoliasi Cosrx ini mengandung AHA/BHA yang dapat menghilangkan sel-sel kulit mati sehingga dapat membuat kulit menjadi lebih halus. Selain itu, terdapat pula kandungan air mineral serta vitamin untuk menyegarkan kulit yang kusam.

Setiap botolnya berisi 150 ml. Kamu bisa mengaplikasikan produk ini pada wajah yang sudah dibersihkan. Gunakan kapas dan ratakan produk di seluruh muka. 

5. Somethinc AHA BHA PHA Peeling Solution (Rp119.000)

Serum Somethinc yang satu ini memiliki kandungan AHA 3%, BHA 1%, serta PHA 2%. Dengan persentase yang tergolong aman, serum ini dapat digunakan oleh para pemula dalam eksfoliasi. 

Produk ini dapat mengatasi masalah pori-pori tersumbar dan komedo, serta dapat menjaga kelembaban kulit. Selain sudah tersertifikasi BPOM, serum ekfoliasi Somethinc juga telah tersertifikasi halal oleh MUI.

Infografis 3 Area Wajah Sering Disentuh Tangan Rentan Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis 3 Area Wajah Sering Disentuh Tangan Rentan Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya