Viral Video Ibu Hamil Dapat Berkat dari Paus Fransiskus, Netizen Mengaku Terharu dan Ikut Doakan Adek Bayinya

Kedatangan Paus Fransiskus ke Indonesia tampaknya menghadirkan banyak cerita haru. Terlebih, dengan orang-orang yang berusaha mendapatkan berkat dari sang paus yang dikenal rendah hati dan menolak kemewahan tersebut.

oleh Sulung Lahitani diperbarui 05 Sep 2024, 17:03 WIB
Diterbitkan 05 Sep 2024, 17:03 WIB
Viral Video Ibu Hamil Dapat Berkat dari Paus Fransiskus, Netizen Mengaku Terharu dan Ikut Doakan Adek Bayinya
Viral Video Ibu Hamil Dapat Berkat dari Paus Fransiskus, Netizen Mengaku Terharu dan Ikut Doakan Adek Bayinya (doc: x.com/@victorbramastyo)

Liputan6.com, Jakarta Kedatangan Paus Fransiskus ke Indonesia tampaknya menghadirkan banyak cerita haru. Terlebih, dengan orang-orang yang berusaha mendapatkan berkat dari sang paus yang dikenal rendah hati dan menolak kemewahan tersebut. 

Terbaru, viral video seorang ibu hamil dan suaminya yang mendapat berkat dari Paus Fransiskus saat menunggu sang pemimpin tertinggi Gereja Katolik Sedunia itu. 

Dalam video yang dibagikan seorang warganet bernama @victorbramastyo di media sosial X atau Twitter, tampak seorang pria yang merekam momen ia dan istrinya menunggu di pinggir jalan saat Paus Fransiskus lewat.

Kemudian, ketika mobil Toyota Innova Zenix yang ditumpangi Paus mendekat, pasangan itu pun berusaha mendekat sambil sang suami berteriak meminta berkat sang Paus.

"Pope, please bless my child! Please bless my child!!" teriak sang suami dengan suara yang bergetar.

Untungnya, Paus Fransiskus yang senantiasa membuka kaca mobilnya selama di Indonesia itu melihat pasangan tersebut dan meminta para bodyguard membiarkan pasangan itu mendekat. 

Sang suami kemudian meminta istrinya mendekat agar Paus bisa menyentuh perut istrinya yang besar, untuk mendapat berkat. Paus sempat bertanya, "Kapan bayi ini lahir?"

Lalu sang suami menjawab, "Next week (minggu depan)." Kemudian setelah memberikan bayi yang dikandung wanita itu berkat, Paus Fransiskus juga memberikan wanita itu rosario yang dalam bungkusan cokelat. 

 

Pasangan itu tak mampu menahan rasa haru dan gembira karena mendapat berkat dari Bapa Suci umat Katolik itu. Videonya bahkan viral di X, TikTok, dan Reels Instagram. 

"Ini adik juga dapat berkat luar biasa, Min. Bapa Suci mau berhenti dan mengelus & memberkati dedek bay yang akan lahir minggu depan." Demikian caption yang ditulis oleh warganet tersebut. 

 

Respons netizen

Di Katedral Santa Perawan Maria Diangkat ke Surga, Paus Fransiskus Bertemu dengan Para Anggota Komunitas Katolik
Ada dua agenda yang akan dilakukan Paus Fransiskus saat di Katedral Santa Perawan Maria Diangkat ke Surga. (Tiziana FABI/AFP)

Momen haru tersebut mendapat respons positif dari netizen. Netizen mendoakan sang ibu dan bayi yang mendapat berkat dari Paus Fransiskus itu lahir dengan selamat. Banyak juga yang mengaku ikut terharu dengan kejadian langka tersebut meski bukan merupakan umat Katolik.

"saya yang Muslim ikut merinding. semoga dedek bayi lahir dengan keadaan sehat dan memberi kebahagian untuk banyak orang," tulis seorang netizen.

"Salam buat adik dan keluarganya mas. Semoga saat lahiran semua diberi kesehatan lahir batin," tulis netizen lainnya. 

"Kakk aku lihat di tiktokkk! Semoga lancar persalinan adeknya yaaa. Tuhan memberkati dek cecilia dan keluarga," tambah netizen lainnya.

Temui Penyandang Disabilitas, Paus Fransiskus: Kalian adalah Bintang Bersinar di Langit Nusantara

Paus Fransiskus
Paus Fransiskus mengunjungi Masjid Istiqlal, Jakarta, Kamis (5/9/2024). (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Dalam kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia, ia menyempatkan untuk menemui penyandang disabilitas. Kepada penyandang disabilitas pria 87 tahun ini menungkapkan bahwa kehadiran mereka di dunia menjadi lebih indah.

"Kalian adalah bintang yang bersinar di langit Nusantara ini. Para anggota yang berharga dari gereja ini, kalian harta karunnya," kata Paus Fransiskus di Gedung KWI Jakarta Pusat pada Kamis, 5 September 2024.

Paus juga menyatakan setuju dengan perspektif salah satu penyandang disabilitas di ruangan itu, Mimi yang terlebih dulu bercerita.

Siang tadi, kepada Paus dan undangan lain, Mimi mengungkapkan bahwa ia meyakini dirinya dan orang-orang dengan disabilitas lainnya merupakan bagian dari keunikan yang diciptakan Tuhan. Sang Mahakuasa ingin memperlihatkan bahwa tiap-tiap manusia memiliki kemampuan yang berbeda.

"Saya setuju dengan pernyataan Mimi, bahwa Allah menciptakan manusia dengan kemampuan-kemampuan unik untuk memperkaya keragaman dunia kita," tutur Paus.

Hadir juga di kesempatan itu, Andrew yang didiagnosis autism dan mild intelectual disabilty. Kepada Paus, Andrew menceritakan bahwa dengan kemampuan yang ia miliki, pria 18 tahun itu punya kesempatan untuk mengikuti paralimpiade.

Selengkapnya...

Paus Fransiskus: Saya Bahagia Bisa Bersama di Masjid Istiqlal, Rumah Ibadah dan Kemanusiaan

Imam Besar Masjid Istiqlal Nasaruddin Umar menyambut Paus Fransiskus, Kamis (5/9/2024).
Imam Besar Masjid Istiqlal Nasaruddin Umar menyambut Paus Fransiskus, Kamis (5/9/2024). (tangkapan layar youtube Liputan6)

Pemimpin tertinggi Gereja Katolik Sedunia, Paus Fransiskus mengaku berbahagia bisa berkumpul bersama, bahkan lintas agama di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat. Keberadaan masjid tersebut dinilainya menjadi anugerah bagi Bangsa Indonesia.

“Saudara dan saudari terkasih selamat pagi, saya bahagia bisa berada di sini, di masjid terbesar di Asia bersama anda semua. Saya menyapa Imam Besar dan berterimakasih atas sambutannya yang disampaikan kepada saya,” tutur Paus Fransiskus di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Kamis (5/9/2024).

“Yang mengingatkan kepada kita bahwa tempat ibadah dan berdoa ini juga merupakan rumah besar untuk umat manusia, tempat semua orang bisa masuk dan meluangkan waktu untuk diri mereka, guna menciptakan ruang bagi kerinduan akan Dia yang tak terbatas, yang dibawa oleh kita masing-masing dalam hati kita,” sambungnya.

Paus Fransiskus mengulas,umat manusia yang memasuki Masjid Istiqlal tentu turut mengejar dan mencari spirit perjumpaan dengan Tuhan, dan mengalami suka cita persahabatan dengan sesama. Dia pun mengaku takjub, bahwa Masjid Istiqlal dirancang oleh arsitek Friedrich Silaban yang merupakan penganut Kristen, yang memenangkan sayembara desain di masa pemerintahan Soekarno.

Selengkapnya...

Infografis Kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia 3-6 September 2024. (Liputan6.com/Gotri/Abdillah)
Infografis Kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia 3-6 September 2024. (Liputan6.com/Gotri/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya