Liputan6.com, Hawaii - Bosan duduk sepanjang hari di kelas atau terpaku dengan buku pelajaran tak akan terjadi di West Hawaii Explorations Academy, Hawaii, Amerika Serikat.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Minggu (9/11/2014), seluruh area terbuka di sekolah itu. Bukan hanya bangku dan meja, namun juga dikelilingi tangki-tangki dan kolam biota laut.
Salah satunya adalah tangki kecil yang terdapat satwa laut. Satwa laut itu dapat diambil oleh para siswa, siapa pun yang sedang berkunjung diperbolehkan untuk menyentuh langsung satwa itu.
Advertisement
Puluhan aquarium berisikan ikan karang warna-warni juga dipelihara di sana. Ada pula ikan nemo yang terkenal dikelompokkan sesuai usia untuk diteliti.
Di salah satu kolam besar, siswa bahkan memelihara 2 jenis hiu karang. Tetapi tenang hiu sirip putih dan sirip hitam itu merupakan hiu yang jinak.
Selain belajar kehidupan laut, ada juga kelas bercocok tanam. Dari mulai stroberi, wortel, lobak, dan berbagai jenis sayuran lain. Hebatnya, sistem irigasi tanaman dibangun oleh siswa.
Sistem pengairan dibuat hemat energi seperti proyek aquaponics yang ada. Para siswa memelihara ikan-ikan kecil dalam drum untuk disaring kotorannya. Kotoran ikan dapat menambah nutrisi untuk menyuburkan tanaman.
Air bernutrisi itu disalurkan melalui pipa-pipa yang menyambung ke seluruh tangki tanaman. Seluruhnya digerakkan dengan tenaga matahari, karena para siswa memutuskan untuk membuat sistem berkelanjutan.
Tak mengherankan bila lulusan sekolah itu dapat langsung mempraktikkan keahlian mereka ketika mulai bekerja untuk kelautan Hawaii maupun di bidang pertanian.
Selain kelas alam, West Hawaii Explorations Academy juga dikenal dengan kelas robotnya. Berbagai prestasi sudah diraih untuk penemuan-penemuan mereka. (Rmn)