Dalam Hitungan Detik, Pria Ini Kupas Kelapa Pakai Gigi

Suara tarikan saat ia menggigit kelapa terdengar jelas. Krauk.. krauk... Saksikan aksinya dalam video berikut ini.

oleh Tanti Yulianingsih diperbarui 15 Sep 2015, 17:00 WIB
Diterbitkan 15 Sep 2015, 17:00 WIB
Dalam Hitungan Detik, Pria Ini Kupas Kelapa Pakai Gigi
Suara tarikan saat ia menggigit kelapa terdengar jelas. Krauk.. krauk... Saksikan aksinya dalam video berikut ini.

Liputan6.com, Manila - Apa yang dilakukan pria ini benar-benar luar biasa. Dalam hitungan detik, ia mampu mengupas kelapa. Berkat aksi luar biasanya itu, ia bahkan disebut-sebut sebagai pengupas kelapa tercepat di dunia yang menggunakan gigi.

Pria ini dikenal sebagai Buko King, tokoh legendaris yang tinggal di Pulau Bohol, Filipina. Ia menghabiskan hari-harinya mengupas kulit kelapa, sebelum diperas menjadi santan.

Kemampuannya mengupas banyak kelapa dengan cara unik itu menarik banyak perhatian. Buko King lalu menjadi semacam daya tarik wisata dan penduduk setempat.

Banyak pengunjung rela menempuh perjalanan berjam-jam hanya untuk melihat bakat aneh itu.

Dalam rekaman yang beredar salah satunya di Daily Mail, Selasa (15/9/2015), terlihat Buko menggigit kulit kelapa dan mencabiknya hingga bersih dengan gigi dalam hitungan detik. Suara tarikan saat ia menggigit kelapa terdengar jelas. Krauk.. krauk...

Wisatawan pun melihatnya dengan takjub. Berikut ini video selengkapnya saat Buko King beraksi mengupas kelapa dengan giginya.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya