5 Negara dengan Geng Kriminal Terbesar di Dunia

Posisi lima besar negara dengan aktivitas geng tertinggi di dunia semuanya ada di Benua Amerika.

oleh Teddy Tri Setio Berty diperbarui 12 Des 2017, 19:40 WIB
Diterbitkan 12 Des 2017, 19:40 WIB
Ilustrasi anggota geng (iStock)
Ilustrasi anggota geng (iStock)

Liputan6.com, San Salvador - Setiap negara di dunia memiliki permasalahan, termasuk urusan geng liar yang kian memburuk.

Forum Ekonomi Dunia menerbitkan laporan Global Competitiveness Report tahunan. Dalam laporan tersebut terdapat daftar negara di dunia yang memiliki tingkat aktivitas kriminal oleh kelompok geng tertinggi di dunia.

Geng-geng tersebut terlibat dalam perdagangan narkoba yang berasal dari kawasan Amerika, Eropa dan belahan dunia lainnya.

Posisi lima besar negara dengan aktivitas geng tertinggi di dunia semuanya ada di Benua Amerika.

Seperti dilansir dari laman Therichest.com, Selasa (12/12/2017), berikut 5 negara dengan geng kriminal terbesar di dunia:

 

 

 

 

 

1. Guatemala

Ilustrasi anggota geng (iStock)
Ilustrasi anggota geng (iStock)

Guatemala merupakan bagian dari "Drug Triangle" atau berarti wilayah pusat peredaran narkoba dan obat-obat terlarang. Menurut International Crisis Group ada 54 ribu anggota gengster bebas bergerak kapan dan di mana saja.

Tak hanya di Guatemala saja, jalur peredaran narkoba juga mencapai negara tetangga.

Guatemala memiliki tingkat pembunuhan tertinggi. Saat ini, negara yang berada di Benua Amerika itu berada di posisi ke-10 negara dengan tinggal pembunuhan tertinggi di dunia.

Genk penyebab aksi kriminal biasa beredar di 18th Street Gang. Pimpinan geng utama di negara tersebut yang bernama Mara Salvatrucha telah ditangkap pada April 2017. Namun tetap saja, kelompok kriminal masih merajalela.

2. Meksiko

Ilustrasi anggota geng (iStock)
Ilustrasi anggota geng (iStock)

Meksiko juga masuk dalam kategori negara dengan geng kriminal paling bahaya di dunia. Geng terbesar di Meksiko adalah Zates dan Kartel Sinaloa.

Pada Januari 2017, pemimpin genk Sinaloa bernama Joaquin El Chapo Guzman diekstradisi ke Amerika Serikat dan sudah dipenjara.

Tingkat kekerasan di Meksiko juga begitu tinggi. Hal ini tak lepas dari serangan kelompok geng yang sesuka hati mencampuri urusan orang biasa.

3. Venezuela

Ilustrasi anggota geng (iStock)
Ilustrasi anggota geng (iStock)

Ibu kota Venezuela adalah Caracas. Negara ini memiliki tingkat pembunuhan tertinggi di kota manapun yang ada di seluruh dunia. Sebagian besar kasus pembunughan dilakukan oleh kelompok geng yang menyerang warga.

Belum lagi pertikaian antar sesama kelompok geng. Belum lagi perang saudara yang kerap terjadi di kota tersebut.

DiB Caracas, ada lebih dari 2.600 kasus pembunuhan setiap tahunnya. Rata-rata ada lima orang terbunuh setiap hari.

4. Honduras

Ilustrasi anggota geng (iStock)
Ilustrasi anggota geng (iStock)

Wilayah "Drug Triangle" meliputi Guatemala, Honduras dan El Savador. Sama seperti Guatemala, tingkat peredaran narkoba sangat tinggi di negara ini.

Belum lagi kekerasan antar kelompok geng begitu sering terdengar. Ketika PBB melakukan studi pembunuhan di negara ini.

Kala itu, PBB menemukan adanya pertarungan yang disebabkan oleh rute perdagangan narkoba dan pembunuhan geng.

Daerah yang paling ganas adalah seluruh perbatasan negara tetangga dengan Guatemala.

5. El Salvador

Ilustrasi anggota geng (iStock)
Ilustrasi anggota geng (iStock)

El Savador memiliki sejarag konflik yang begitu panjuang. Perang saudara yang dikombinasikan dengan kemiskinan besar menciptakan lingkungan yang tak aman.

Hal ini juga meningkatkan jumlah kelompok gengster dan transaksi obat-obatan terlarang.

Pemerintah juga kerap tertangkap karena kasus korupsi, pasukan pengamanan (polisi) tak begitu sigap menjadikan negara ini bak digerogoti rayap.

Sementara Caracas di Venezuela adalah kota yang memiliki tingkat pembunuhan tertinggi di dunia, maka negara inikebalikannya. El Savador malah memuncaki daftar negara dengan kasus pembunuhan tertinggi di dunia.

Ribuan orang meninggal setiap tahun -- termasuk mereka warga setempat yang tak berdosa.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

Live Streaming

Powered by

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya