Ngeri, Wanita Tunawisma di Florida AS Alami Luka Usai Diserang Aligator

Polisi mengatakan, seekor aligator menyerang dan melukai seorang wanita tunawisma.

oleh Liputan6.com diperbarui 05 Okt 2021, 19:40 WIB
Diterbitkan 05 Okt 2021, 19:40 WIB
Aligator Amerika jumlahnya melimpah di Florida
Aligator Amerika jumlahnya melimpah di Florida (Robert Burton/US Fish & Wildlife Service)

Liputan6.com, Tallahassee - Seekor aligator menyerang dan melukai seorang wanita tunawisma setelah dia jatuh ke kanal Florida pada Senin, kata pihak berwenang setempat.

Wanita itu sedang beristirahat di tembok laut ketika dia jatuh ke kanal, kata Pemadam Kebakaran St. Petersburg dalam rilis berita. Seseorang mendengar teriakan minta tolong dari wanita itu dan segera menelepon polisi.

Wanita yang diidentifikasi berusia 50-an ini, dibawa ke rumah sakit dengan luka parah di lengannya, kata rilis berita itu. Dia dilaporkan dalam kondisi stabil, seperti dilansir dari ABC News, Selasa (5/10/2021).

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Aligator Telah Dibunuh

Ilustrasi aligator (pexels)
Ilustrasi aligator (pexels)

Pihak berwenang dari Komisi Konservasi Ikan dan Margasatwa Florida mengatakan, seorang petugas menangkap aligator berukuran hampir 11 kaki atau sekitar 3,3 meter tersebut. 

Badan margasatwa menggunakan penjebak aligator profesional jika hewan tersebut dianggap mengganggu.

Tampa Bay Times melaporkan pemadam kebakaran di wilayah tersebut mengatakan bahwa aligator itu telah dibunuh tetapi pejabat satwa liar tidak mengonfirmasi perihal itu.

 

Reporter: Cindy Damara

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya