Abdee Slank Cuci Darah Seminggu 2 Kali

Abdee berencana melakukan operasi transplantasi ginjal.

oleh Liputan6 diperbarui 29 Jul 2015, 22:00 WIB
Diterbitkan 29 Jul 2015, 22:00 WIB
Abdee Slank Cuci Darah Seminggu 2 Kali Sejak Januari 2015
Abdee berencana melakukan operasi transplantasi ginjal.

Liputan6.com, Jakarta Hingga kini, Abdee Negara masih istirahat bermusik dari grup band Slank dan fokus menjalani proses pengecekan kesehatan terhadap penyakit gagal ginjal yang dideritanya. Terkait penyakitnya itu, Abdee berencana melakukan operasi transplantasi ginjal.

"Sekarang masih dalam proses penyembuhan untuk nantinya bisa operasi transplantasi ginjal," aku Abdee di Palu, Selasa (28/7/2015) sekitar pukul 20.00 WITA, saat menyambangi Sekretariat Aliansi Jurnalis Independen (AJI).

Dalam pengecekan yang dilakukan di salah satu rumah sakit Jakarta, Abdee tidak hanya melakukan pengecekan semata. Putra asli Donggala, Sulteng itu, juga rutin melakukan pencucian darah.

"Cuci darah 2 kali seminggu (Senin dan Kamis) di Jakarta. Ini sudah dari Januari 2015 saya lakukan," imbuh Abdee yang mengaku pulang ke Palu untuk menghadiri pesta pernikahan keluarganya.

Terkait transplantasi ginjal yang akan dilakukan, Abdee yang tampak sehat dari luar itu tidak memberikan komentar banyak.

Yang pasti, tambahnya, ginjal yang akan ditransplantasi untuknya berasal dari ginjal orang lain dan bukan keluarga atau kerabat.

Diketahui, penyakit gagal ginjal yang diderita Abdee sudah terjadi sejak lima tahun silam, di mana penyakit itu diketahuinya setelah kambuh beberapa waktu lalu.

Otomatis adanya penyakit tersbeut, membuat Abdee harus istirahat untuk bermusik bersama sejumlah personel Slank, hingga benar-benar sembuh. (Dio Pratama)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya