Bergabung dengan Slank
Abdee Slank dikenal sebagai gitaris Slank. Grup musik Slank terkenal sejak era 1980-an ini tetap eksis hingga kini. Grup Slank terbentuk pada 1983, dan sempat mengalami beberapa kali perombakan anggota.
Abdee bergabung dengan Grup Slank pada 1996. Formasi tersebutlah yang eksis hingga kini. Selain berperan sebagai gitaris Slank, Abdee juga menjadi prosedur band musik. Pria kelahiran 1968 ini juga sesekali menciptakan lagu.
Berkiprah di Dunia Musik
Abdee seorang gitaris yang sempat bermain bermain dengan gitaris sekelas Paul Gilbert. Abdee pun sempat turut menyumbangkan suara di Jakarta Blues Festival 2011 meski tak berbakat menyanyi. Pria kelahiran Donggala ini menyebutkan kalau teknik menyanyi blues tak membutuhkan suara merdu didengar tetapi terpenting penjiwaan, demikian mengutip laman Merdeka, Jumat (28/5/2021).
Selain berkiprah sebagai gitaris dan produser, Abdee juga menjajal bisnis baru yang berhubungan dengan profesinya di bidang musik. Abdee yang juga lulusan Fakultas Ekonomi Universitas Tadaluko, Palu, Sulawesi Tengah ini meluncurkan produk efek gitar hasil pemikiran dan kreasi sendiri (Signature Series) yang diberi nama The Eyes.
Sempat Vakum Bermusik
Ia pun sempat cukup lama vakum dari kegiatan bermusik. Hal ini karena harus menjalani pengobatan sakit gagal ginjal yang dideritanya sejak 2015. Meski demikian, ia ikut berkontribusi saat Slank rilis album ke-23 atau Volume 23 bertajuk Slanking Forever. Lewat petikan gitarnya, ia berkontribusi pada tiga buah lagu antara lain"Bercinta di Surga," "Jangan Marah" dan "So Goodbye".
Dalam acara peluncuran album yang didukung Shopee itu, Abdee Slank menceritakan pengalaman saat rekaman. Kala itu, kesehatan sang gitaris masih menurun. "Waktu rekaman, vertigo saya lagi berat-beratnya," ucap Abdee Slank saat ditemui di Gunawarman, Jakarta Selatan, Kamis, 22 Agustus 2019, dikutip dari Kanal Showbiz Liputan6.com.
Karena sedang sakit, Abdee tak melakukan rekaman di studio seperti personel yang lainnya. Ia menjalani rekaman album di dalam kamar.
Masuk Jajaran Dewan Komisaris
Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM) untuk tahun buku 2020 merombak susunan komisaris pada Jumat, (28/5/2021).
RUPST Telkom mengangkat Arya Sinulingga dan Abdi Negara Nurdin atau Abdi Slank sebagai Komisaris dan Komisaris Independen. Selain itu, RUPST juga menyepakati penunjukkan Bambang Brodjonegoro sebagai Komisaris Utama Perseroan menggantikan Rhenald Kasali.
Berita Terbaru
Lakers Kolaborasi dengan One Piece, Siapkan Kejutan pada Laga NBA Februari 2025
Libur Nataru, BMKG Prakiraan Tinggi Gelombang di Jalur Merak-Bakaheuni Masih Kategori Sedang
VIDEO: Cairan Kimia Tumpah, Sejumlah Orang Terluka
Hukum Mengucapkan Selamat Natal Menurut Al-Qur’an, Adakah Dalil Larangannya?
Kisah Singo Barong, Makhluk Gaib yang Bikin Ponorogo Sulit Ditaklukkan Walisongo
Mimpi Hamil Apa Artinya: Tafsir dan Makna dari Berbagai Sudut Pandang
Serbu Promo Superindo Weekday 23-26 Desember 2024, Akhir Tahun Makin Hemat
Model Baju Wanita Brokat yang Cocok untuk Acara Spesial, Tampil Elegan dan Berkelas
Dari Santai hingga Formal, Intip 5 Pilihan Busana Kasual Wanita yang Bisa Pas untuk Beragam Acara
Fungsi Air Ketuban: Peran Vital dalam Perkembangan Janin
VIDEO: Erupsi Gunung Raung, Ketinggian Abu Vulkanik Capai 2.000 Meter
Gara-gara Tato Tengkorak di Wajah, Pria Asal China Kesulitan Mendapat Pekerjaan