Cedera Otak Anak Bikin Pria Ini Hilang Bobot 30 Kilo

Rick Delashmit berhasil menurunkan berat badannya sebanyak 30 kilogram berkat bantuan sang anak yang menderita cedera otak.

oleh Aditya Eka Prawira diperbarui 20 Agu 2015, 21:30 WIB
Diterbitkan 20 Agu 2015, 21:30 WIB
20150820-Cedera Otak
Rick Delashmit berhasil menurunkan berat badannya sebanyak 30 kilogram berkat bantuan sang anak yang menderita cedera otak.

Liputan6.com, London - "Kami memiliki kesepakatan. Jika dia berdiri, maka aku akan berlari," kata Rick Delashmit, 43 tahun, pemilik berat badan 97 kilogram yang berhasil menurunkan berat badan sebanyak 31 kilogram berkat bantuan sang anak yang menderita cedera otak bernama Reece, 12 tahun.

Kejadian nahas menimpa Reece pada 2008. Dia dilarikan ke rumah sakit dan koma selama empat bulan karena kecelakaan mobil. Dokter mengatakan Reece menderita cedera otak yang membuat bocah lucu itu lumpuh. Ingin sang anak kembali sehat, Rick berusaha menemani Reece menjalani terapi.

Inilah yang mereka lakukan. Saat Reece berlatih berdiri menggunakan stander selama 90 menit, Rick pun lari di atas treadmill. Alhasil, berat badan dia berhasil turun 30 kilogram

"Untunglah Reece adalah pejuang dengan kemauan dan tekad kuat. Itu terlihat saat dia latihan berdiri di atas stander selama 90 menit," kata Rick dikutip dari situs TODAY.com pada Kamis (20/8/2015).

Lima tahun kemudian, Rick punya satu keinginan yang harus terwujud. Yaitu menurunkan bobot tubuh. Karena standar untuk sang anak latihan berdiri dan berjalan ada di ruang gym keluarga, maka Rick dan Reece membuat satu perjanjian. "Saat dia latihan, aku pun harus latihan (treadmill)," kata Rick.

Perubahaan drastis yang dialami Rick Delashmit. Dulu berat badannya 97 kilogram, kini 66 kilogram. Semua berkat bantuan sang anak yang alami cedera otak

Semangat Rick untuk menurunkan berat badan kian membara kala dia melihat gelora Reece saat menjalani terapi. "Dia adalah inspirasi saya. Dia membawa perubahan untuk hidup saya. Karena dia, saya berhasil menurunkan berat badan sebanyak 70 pound," kata Rick.

Meski tidak mampu bicara dengan baik karena kondisi itu, Reece tak memiliki kesulitan dalam berkomunikasi dengan siapa saja. Rick membelikan dia sebuah alat komunikasi yang dapat digunakan Reece berbagi apa saja dengan dua adik yang berusia 2 dan 10 tahun.

"Dia akan memberikan senyum yang indah tiap kali aku melihatnya. Cedera otak memang telah mengambil kemampuan dia mengatakan sesuatu. Tapi, aku tahu apa yang ingin dia katakan," kata Rick.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya