Pesan Laura Anna untuk Dirinya Sendiri: Sabar, Sedikit Lagi Kok

Banyak unggahan menyentuh di akun Instagram Edelenyi Laura Anna

oleh Diviya Agatha diperbarui 15 Des 2021, 15:45 WIB
Diterbitkan 15 Des 2021, 15:45 WIB
Laura Anna
Selebgram Edelenyi Laura Anna yang mengalami kelumpuhan setelah kecelakaan, dikabarkan meninggal dunia pada Rabu (15/12/2021). (Foto:Instagram @edlnlaura)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Selebriti Instagram yang kerap dipanggil Lora, Edelenyi Laura Anna meninggal dunia pagi tadi. Kabar tersebut disampaikan oleh sang kakak Greta dalam unggahannya di Instagram.

"Telah berpulang adik saya tercinta Edelenyi Laura Anna pada jam 09.22. Mohon doanya dan mohon dimaafkan jika adik saya ada kesalahan semasa hidupnya. Terima kasih," tulis Greta melalui akun Instagram pribadi miliknya @gretairn pada Rabu, (15/12/2021).

Sebelum meninggal, tak jarang Laura Anna memberikan semangat untuk dirinya sendiri. Hal tersebut tercermin dalam salah satu unggahannya pada bulan Mei 2021 lalu.

"Aku kangen bgt lora sama kamu, bgt bgt bgt. Jalanin aja ya, sabar aja sedikit lagi kok," tulis Laura dalam unggahannya di Instagram @edlnlaura pada Kamis, 20 Mei 2021.

"Iya sih gatau kapan tapi kamu tahan tahan aja ya. Sakit sih iya tapi kan kuat kamu tu ok lof u Lora see u when I see u Lora," sambungnya.

Pada 2019 , Laura Anna mengalami kecelakaan bersama mantan kekasihnya Gaga Muhammad. Seusai kecelakaan, Laura mengalami sebuah kondisi yang dikenal dengan sebutan spiral cord injury (SCI).

Mengutip Mayo Clinic, kecelakaan memang menjadi penyebab paling umum terjadinya cedera tulang belakang atau SCI. Hampir setengah kasus SCI terjadi karena kecelakaan.

SCI sendiri merupakan sebuah kondisi kerusakan pada bagian sumsum tulang belakang atau saraf di ujung kanal tulang belakang, yang dapat menyebabkan perubahan permanen pada kekuatan, sensasi, dan fungsi tubuh.

Semangati diri sendiri

Dalam unggahan podcast Deddy Corbuzier yang dipublikasikan seminggu lalu, Laura mengungkapkan kondisi tangannya yang belum bisa digerakan dengan leluasa.

"Tangan paling kurang leluasa, tapi lebih ke jari-jari enggak bisa gerak. Ini improvement padahal saat awalnya lebih parah," ujar Laura dalam podcast bersama Deddy Corbuzier pada Rabu, 8 Desember 2021.

Laura Anna juga mengungkapkan bahwa ia bahkan tidak bisa bermain handphone dan hanya diam saja selama tiga bulan setelah kecelakaan. Namun, rasa semangat itupun masih terus tercermin bahkan sejak awal-awal mengalami kondisi SCI.

"Jariku belum kuat untuk menekan home button hpku tp aku tetep harus bisa selfie. Halo February be better ya," tulis Laura pada Minggu, 2 Februari 2020.

Infografis

Infografis 12 Cara Sehat Hadapi Stres Era Pandemi Covid-19
Infografis 12 Cara Sehat Hadapi Stres Era Pandemi Covid-19 (Liputan6.com/Niman)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya