Berhati Malaikat, Penyanyi IU Berdonasi Rp1,1 Miliar di Hari Anak Korea Selatan

Penyanyi IU dan Kim Go Eun sama-sama berdonasi untuk merayakan Hari Anak Korea Selatan ke-100 Tahun

oleh Aditya Eka Prawira diperbarui 06 Mei 2022, 14:22 WIB
Diterbitkan 06 Mei 2022, 14:14 WIB
[Bintng] Bikin Terharu, Ini 8 Fakta yang Tak Kamu Ketahui Tentang IU
Penyanyi Sekaligus Aktris IU Diketahui Melakukan Donasi Sebesar 100 Juta Won atau Setara Rp1,1 Miliar untuk Anak-Anak dari Keluarga Berpenghasilan Rendah. Hal Tersebut Juga untuk Merayakan Hari Anak Korea Selatan ke-100 (Foto: Soompi.com)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Sederet tokoh masyarakat berbondong-bondong memberikan donasi di Hari Anak Korea Selatan, salah satunya aktris sekaligus penyanyi, IU.

Tidak tanggung-tanggung, pemilik nama asli Lee Ji-eun tapi akrab dengan panggilan IU berdonasi sebesar 100 juta Won atau setara Rp1,1 miliar.

Menurut perwakilan EDAM Entertainment --- agensi yang menaungi IU --- artisnya pada Kamis, 5 Mei 2022, mendonasikan uang sebanyak itu kepada anak-anak dan remaja dari keluarga orangtua tunggal untuk merayakan 100 tahun Hari Anak Korea Selatan.

"Saya ingin berbagi cinta yang saya terima dari banyak orang dengan anak-anak. Jadi, saya mengirimkan hati saya ke tempat-tempat yang membutuhkan," kata IU seperti disampaikan pihak agensi kepada Newsis dikutip dari Naver pada Jumat, 6 Mei 2022.

Donasi Rp1,1 miliar diberikan kepada Green Umbrella Children's Foundation guna mendukung stabilitas kehidupan orangtua tunggal berpenghasilan rendah dan anak-anak, serta remaja dari kakek-nenek yang mengalami kesulitan ekonomi.

Diharapkan donasi yang diberikan IU dapat digunakan untuk mendukung biaya kuliah bagi mereka yang akan masuk perguruan tinggi.

Masih menurut pihak agensi, uang tersebut pun akan digunakan untuk mendukung lingkungan perumahan dan kebutuhan sehari-hari bagi anak-anak yang membutuhkan perawatan.

Situs Newsis menulis bahwa IU secara konsisten memberikan pengaruh yang baik. Sejak debut, IU membuat 'IU Anna' yang bersama para penggemarnya, Uae-na, telah terbiasa berbagi secara konsisten pada perayaan debutnya.

IU saat ini sedang memersiapkan perilisan film Broker yang rencananya tayang pada Minggu, 8 Juni 2022. Film ini juga dilombakan di Festival Film Internasional Cannes yang juga diadakan bulan ini.

 

Tidak Hanya IU, Kim Go Eun pun Berdonasi di Hari Anak Korea Selatan

IU. (Instagram/ dlwlrma)
Penyanyi Sekaligus Aktris IU Diketahui Melakukan Donasi Sebesar 100 Juta Won atau Setara Rp1,1 Miliar untuk Anak-Anak dari Keluarga Berpenghasilan Rendah. Hal Tersebut Juga untuk Merayakan Hari Anak Korea Selatan ke-100 (Foto: Instagram)... Selengkapnya

IU sudah menjadi artis solo Korea paling sukses dalam sejarah K-Pop. Sejumlah penghargaan berhasil dia bawa pulang. Terbaru, dia memborong lima penghargaan dari Gaon Chart Music ke-11 pada Kamis, 27 Januari 2022.

Penghargaan yang diboyong IU adalah Lyricsist of The Year, Artist of Year (Musik Digital Bulanan), dan Record Production of The Year. Tentu saja, penghargaan tersebut hanya sebagian dari yang sudah diterimanya sejak debutnya sebagai musisi pada 2008.

Selain sukses di industri musik, IU juga sukses membintangi cukup banyak drama dan film populer. Bakat aktingnya pun tak main-main.

Dia mampu mengimbangi para aktris dan aktor yang lebih senior. Sebut salah satu dramanya yang sukses membuat penonton ikut hanyut terbawa karakternya sebagai seorang gadis muda bermasalah di My Mister.  Tentu saja hal tersebut menjadikan IU sebagai salah satu selebriti Korea papan atas.

 

Kim Go Eun Juga Ikut Berdonasi di Hari Anak Korea Selatan

6.   Bob Cut Bangs
Tidak Hanya Penyanyi Sekaligus Aktris IU Diketahui yang Melakukan Donasi di 100 Tahun Hari Anak Korea Selatan. Aktirs Kim Go Eun --- Pemeran Utama Yumi's Cell --- Juga Berdonasi Sebesar 50 Juta Woon atau Setara Rp568 Juta (Soompi)... Selengkapnya

Tidak hanya IU, aktris 'Yumi's Cell' Kim Go-eun juga melakukan hal serupa. Go-eun berdonasi kepada anak-anak dari keluarga berpenghasilan rendah pada Hari Anak Korea.

Di tanggal yang sama, agensi Kim Go-eun, BH Entertainment merilis pernyataan bahwa artisnya menyumbang 50 juta won atau setara Rp569 juta ke Rumah Sakit Anak Universitas Nasional Seoul.

"Sumbangan Kim Go-eun yang sampaikan tahun ini dan tahun lalu diharapkan dapat digunakan secara bermakna untuk pengobatan anak-anak dari keluarga berpenghasilan rendah yang mengalami kesulitan ekonomi dalam mengobati penyakit kronis atau serius karena beban ekonomi," kata pihak agensi kepada Osen dikutip dari Naver.

 

IU dan Kim Go Eun Adalah Artis yang Terbiasa Berdonasi

9 Rekomendasi Potongan Rambut Pendek Wanita ala Seleb yang Jadi Tren 2021
Tidak Hanya Penyanyi Sekaligus Aktris IU Diketahui yang Melakukan Donasi di 100 Tahun Hari Anak Korea Selatan. Aktirs Kim Go Eun --- Pemeran Utama Yumi's Cell --- Juga Berdonasi Sebesar 50 Juta Woon atau Setara Rp568 Juta (Soompi)... Selengkapnya

Melalui BH Entertainment, Kim Go-eun, mengatakan,"Ketika saya menerima cerita bahwa itu digunakan dengan hati-hati untuk mengobati banyak anak dengan penyakit hati saya tersentuh.".

Kim Go-eun pun berjanji akan terus melihat sekeliling dengan cermat dan bekerja keras untuk membalas cinta yang telah saya terima dari banyak orang.

Kim Go-eun --- yang merayakan hari jadinya ke-10 pada tahun ini --- melakukan upaya luar biasa untuk menyebarkan budaya berbagi melalui berbagai kegiatan.

Tidak hanya mendukung kesehatan anak-anak dari rumah tangga yang tak mampu saja, Kim Go-eun juga berdonasi untuk korban COVID-19 dan kerusakan akibat kebakaran hutan yang terjadi baru-baru ini.

Infografis Hasil Utama KTT Korea Utara Korea Selatan
Infografis Hasil Utama KTT Korea Utara Korea Selatan... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya