Liputan6.com, Jakarta Semua orang di seluruh dunia, rasanya sudah sangat familiar dengan kisah tragedi tenggelamnya Kapal Titanic. Tragedi tersebut adalah tenggelamnya kapal pesiar super mewah asal Britania Raya, yaitu RMS Titanic.
Tragedi yang mengakibatkan kematian lebih dari 1.500 orang ini kemudian menjadi salah satu peristiwa yang selalu dikenang masyarakat dunia sepanjang sejarah. Bahkan tragedi tenggalamnya kapal ini dijadikan film yang hingga kini jadi favorit banyak orang.
Advertisement
Baca Juga
Kapal yang dioperasikan oleh White Star Line ini dibangun dari tahun 1909 hingga 1911. Kapal ini mampu menampung sebanyak 2.224 penumpang dan digadang-gadang sebagai kapal paling kuat sepanjang sejarah dan tidak akan bisa tenggelam.
Nahas, pada tanggal 14 April 1912, tepatnya 375 mil selatan Newfoundland, kapal ini menabrak gunung es tepat pukul 23.40 waktu setempat. Akibat tabrakan ini, RMS Titanic tenggelam setelah selama dua setengah jam terapung di lautan.
Sebagian besar orang mungkin hanya menerawang Kapal Titanic melalui film atau lukisan-lukisan yang dipercaya menceritakan Titanic. Tapi siapa sangka foto asli perjalanan kapal yang sudah lebih dari 100 tahun ini ternyata masih ada.
Foto-foto Kapal Titanic ini ternyata belum pernah diperlihatkan sebelumnya seperti yang Liputan6.com lansir dari Easy Voyage, Selasa (9/4/2019).
Foto Lawas Titanic yang Belum Pernah Diperlihatkan
1. Gambar Pertama Kapal Titanic
Kapal Titanic memiliki panjang 269 meter dan memiliki 885 awak serta 2.471 penumpang. terdapat 10 dek dan memiliki kecepatan laju 39 km/jam.
2. Penumpang di Dek
Pada gambar ini, kamu bisa melihat penumpang berjalan di atas Titanic di sebelah sekoci, tidak lama sebelum mereka tenggelam.
Advertisement
Tak Pernah Terungkap
3. Margaret Brown
Margaret Brown, dijuluki Molly, adalah penumpang kelas satu di Titanic. Ia adalah orang kaya yang sederhana yang diceritakan di film Titanic suka membantu Jack Dawson.
4. Gunung Es yang Menjadi Penyebab Tenggelamnya Titanic
Bikin Merinding
5. Sekoci yang Membawa Orang-orang Selamat
6. Sekoci Terakhir
Sekoci terakhir yang telah meninggalkan bangkai kapal, dan para penumpang dapat melihat kapal itu tenggelam di depan mata mereka.
Advertisement
Para Korban Selamat
7. Korban Selamat
Pada pukul 2:20 pagi, Titanic telah sepenuhnya tenggelam, pecah menjadi dua bagian. Sekitar dua jam kemudian Carpathia, sebuah kapal datang untuk menyelamatkan penumpang.
8. Korban Akhirnya yang Sampai ke Daratan
Kekhawatiran Para Kerabat
9. Kekhawatiran Kerabat Penumpang Titanic
10. Suasana di Depan Kantor White Star
Advertisement