7 Potret Terbaru YouTuber Atta Halilintar yang Semakin Berotot

Atta Halilintar rutin melakukan olahraga untuk menaikkan berat badannya.

oleh Dyah Mulyaningtyas diperbarui 10 Des 2019, 18:40 WIB
Diterbitkan 10 Des 2019, 18:40 WIB
7 Potret Terbaru Atta Halilintar yang Semakin Berotot
Atta Halilintar (Daniel Kampua/ Fimela.com)

Liputan6.com, Jakarta Bagi generasi milenial tentunya sudah tidak asing dengan sosok Atta Halilintar. Pemilik nama lengkap Muhammad Attamimi Halilintar ini merupakan YouTuber dengan jumlah subscriber terbanyak di Indonesia, bahkan Asia Tenggara. 

Selain menjadi YouTuber, Atta juga dikenal sebagai pengusaha muda yang sukses. Melalui channel YouTubenya, pria kelahiran Dumai, 20 November 1994 ini sering memperlihatkan beberapa barang dan gaya hidupnya yang mewah.

Sukses menjadi YouTuber, kini sosoknya juga kerap menghiasi layar kaca televisi Indonesia. Jadi tak heran, kalau kehidupan Atta seakan tak pernah lepas dari sorotan publik.

Baru-baru ini Atta Halilintar tengah menghebohkan para penggemarnya lewat unggahan di akun Instagram pribadinya. Pasalnya Atta kini tampil berbeda dengan badan yang lebih berotot.

Banyak warganet yang memberikan pujian pada penampilan terbaru Atta Halilintar. Selain itu, pria 25 tahun ini juga menunjukkan perbandingan foto badannya saat masih kurus.

Rupanya, belakangan ini Atta rutin melakukan olahraga untuk menaikkan berat badannya. Berikut potret terbaru Atta Halilintar yang semakin berotot dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Selasa (10/12/2019)

1. Potret transformasi Atta Halilintar dari kurus hingga memiliki badan kekar.

Potret Transformasi Atta Halilintar dari kurus hingga memiliki badan kekar.
Atta Halilintar (Sumber: Instagram/@attahalilintar)

2. Gaya Atta Halilintar saat berada di kolam renang dengan badan berototnya.

Gaya Atta Halilintar saat berada di kolam renang dengan badan berototnya.
Atta Halilintar (Sumber: Instagram/@attahalilintar)

3. Atta Halilintar rutin melakukan olahraga untuk menaikkan berat badannya.

Atta Halilintar rutin melakukan olahraga untuk menaikkan berat badannya.
Atta Halilintar (Sumber: Instagram/@attahalilintar)

4. Banyak warganet yang mengira badan berotot Atta Halilintar hanyalah editan foto.

Banyak warganet yang mengira badan berotot Atta Halilintar hanyalah editan foto.
Atta Halilintar (Sumber: Instagram/@attahalilintar)

5. Meski dikira editan, pria 25 tahun ini membuktikannya dengan unggahan proses pembentukan otot yang ia jalani.

Meski dikira editan, pria 25 tahun ini membuktikannya dengan unggahan proses pembentukan otot yang ia jalani.
Atta Halilintar (Sumber: Instagram/@attahalilintar)

6. Berkat usahanya dalam berolahraga, Atta berhasil menaikkan berat badannya dari 59 kg menjadi 64 kg.

7. Memiliki tubuh ideal, Atta masih berusaha untuk mencapai target mendapatkan 70 kg massa otot.

Memiliki tubuh ideal, Atta masih berusaha untuk mencapai target mendapatkan 70 kg massa otot.
Atta Halilintar (Sumber: Instagram/@attahalilintar)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya