Keren, Toilet di Mall Ini Dilengkapi Fitur Canggih dan Instagramable

Seiring dengan perkembangan zaman dan teknologi, kini fasilitas di dalam toilet cukup canggih.

oleh Dyah Mulyaningtyas diperbarui 27 Des 2019, 11:05 WIB
Diterbitkan 27 Des 2019, 11:05 WIB
Keren, Toilet di Mall Ini Dilengkapi Fitur Canggih dan Instagramable
Toilet Canggih dan Instagramable (Sumber: Twitter/@konfigurartsi)

Liputan6.com, Jakarta Toilet merupakan fasilitas yang wajib disediakan pada pusat-pusat keramaian seperti mall, bioskop, pasar, kampus dan lain sebagainya. Hanya saja terkadang ada beberapa toilet yang kurang nyaman terutama karena kebersihannya yang kurang dijaga.

Pengguna yang tidak menjaga kebersihan toilet akan membuat toilet menjadi kotor dan berbau tidak sedap. Sehingga dapat menggangu kenyamanan pengguna lainnya.

Bahkan seringkali petugas kebersihan toilet harus bekerja ekstra karena hal tersebut. Seiring dengan perkembangan zaman dan teknologi, kini fasilitas yang disediakan pada toilet di beberapa tempat sudah semakin ditingkatkan.

Seperti toilet yang ada pada bioskop di sebuah mall di Jakarta ini. Selain nyaman dan kebersihannya yang terjaga, fasilitas canggih yang disediakan pada toilet ini juga berbeda dari toilet pada umumnya di Indonesia.

Memiliki fasilitas canggih

Memiliki fasilitas canggih
Toilet Canggih dan Instagramable (Sumber: Twitter/@konfigurartsi)

Setiap orang selalu menginginkan fasilitas umum yang nyaman dan aman, termasuk toilet. Hal tersebut terwujud di salah satu mall di Jakarta. Toilet di bioskop yang ada dalam mall ini memiliki fasilitas canggih.

Kloset yang disediakan pada toilet tersebut terdapat pengaturan yang lengkap. Seperti mengatur temperatur air, kecepatan air, hingga dryer untuk pengering, sehingga tidak membutuhkan tissue lagi.

Karena kecanggihan dan tampilannya yang keren, toilet ini pun menjadi viral di media sosial khususnya Twitter. Salah satu akun yang mengunggah foto toilet tersebut yaitu @konfiguratsi.

"Terserah mau dibilang bopung (bocah kampung) apa gimana, tapi baru kali ini di Jakarta nemu toilet mall yang settingan closetnya kayak giniii. Ada tombol dryer alias buat ngeringin jadi nggak perlu tisu?!! Terus airnya bisa diatus kecepatan, kekuatan dan posisinya wkwkwk wow mohon maaf ya," tulis akun @konfgurtasi.

Bisa untuk berfoto

Bisa untuk berfoto
Toilet Canggih dan Instagramable (Sumber: Twitter/@konfigurartsi)

Tidak hanya canggih, desain toilet ini pun terlihat keren dan Instagramable. Desain dinding dan dekorasi di dalam toilet ini cocok untuk dijadikan sebagai latar foto yang keren. Uniknya, kaca di dalam toilet ini tak seperti toilet lainnya.

Tampilan tersebut yang menjadi salah satu penyebab toilet ini menarik untuk dijadikan tempat foto. Sontak unggahan tersebut mendapat banyak tanggapan positif dari warganet. Ada juga yang berpesan untuk tetap menjaga kebersihan dan tidak merusak fasilitas yang disediakan, demi kenyamanan bersama.

"bener bgtt,ntr pada bisanya nikmatin fasilitas tp ga jaga kebersihannya:((" tulis akun Twitter @isnaeniisatun

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya