Liputan6.com, Jakarta Kisah ini datang dari seekor anjing yang setia antar peziarah ke makam pemiliknya. Peristiwa haru tersebut datang dari video yang diunggah oleh akun TikTok @oceppawangsinga. Bermula dari si pemilik akun yang bernama Yosep Saputra yang berniat ke pemakaman pada jam 10 malam.
Pada saat menuju pemakaman, ia melihat seekor anjing yang nampak berlari di depan mobilnya dan terlihat sang anjing berlari membantu menunjukan di mana arah pemakaman tersebut. Anjing tersebut merupakan anjing milik temannya yang telah meninggal dunia.
Baca Juga
Advertisement
“Malam jam 22.00 di Bandar Lampung, saya Bersama teman-teman ziarah ke makam almarhum naik mobil tiba-tiba ada seekor anjing lari-lari paling depan kasih tau jalan menuju arah makam almarhum,” tulisnya dalam video tersebut yang dikutip Liputan6.com dari akun TikTok @oceppawangsinga pada Senin (3/5/2021).
Anjing Setia
Pemilik akun yang datang bersama teman-temannya dengan menaiki mobil dibuat terkejut dengan munculnya seekor anjing yang berlari di depan mobilnya. Bahkan saat sampai di depan gerbang pemakaman, anjing itu sudah stanby menunggu.
“Dia liatin kami lagi pada ziarah tepat makam almarhum di depannya dia sebelah kiri saya,” ujarnya pada video tersebut.
Saat pemilik akun dan teman-temannya akan pulang, si anjing pun seakan memberi tahu jalan keluar dari makam yang kebetulan gelap hanya mengandalkan cahaya senter dari handphone.
"Kata ayahnya almarhum, ini guguknya almarhum yang dirawat dari kecil. Sampai jumpa lagi guguk yang setia, saya tau raut wajahmu masih sedih kehilangan tuanmu," tulis pemilik akun dalam video tersebut.
Advertisement
Tuai Simpati dari Warganet
Sampai artikel ini ditulis, unggahan tersebut telah ditonton lebih dari 18.100 penayangan dan disukai sebanyak 3779 oleh pengguna TikTok. Video haru tersebut juga menuai beragam komentar.
“buntutnya goyang-goyang artinya dia senang kalian datang,” tulis akun @cassiecakung.
“anjing adalah satu-satunya makhluk ciptaan Tuhan yang diberi keistimewaan untuk setia/loyal sampai tuannya tutup usia, dia tetap setia menjaga, amazing,” tulis akun @anestlove.
Tonton kisahnya berikut:
@oceppawangsinga Reply to @oceppawangsinga mau sapa yang satu frekuensi sm gue penyayang Anjing mana suara nya 🥰 #fyp #dog #loveanimals #animalslove_original
♬ original sound - riyansyahlukman - 𝔯𝔦𝔶𝔞𝔫𝔰𝔶𝔞𝔥
Advertisement