5 Potret Terkini Boneka Arwah Annabelle yang Asli di Museum, Terkunci Sejak 1970

Boneka Annabelle asli sempat viral disebut kabur dari Warren Occult Museum.

oleh Putra Marenda diperbarui 06 Jan 2022, 18:20 WIB
Diterbitkan 06 Jan 2022, 18:20 WIB
5 Potret Terkini Boneka Arwah Annabelle yang Asli di Museum, Terkunci Sejak 1970
5 Potret Terkini Boneka Arwah Annabelle yang Asli di Museum, Terkunci Sejak 1970 (sumber: Hollywoodreporter)

Liputan6.com, Jakarta Sepekan terakhir media sosial digegerkan dengan berita-berita terkait tren adopsi boneka arwah. Adopsi boneka arwah menjadi kontroversi setelah dihubungkan ke hal gaib yakni bisa menjadi boneka berisi makhluk halus. Kabarnya, boneka arwah bisa memberi keberuntungan bagi pemiliknya. Banyak tanggapan dari publik figur menilai adopsi boneka arwah dianggap haram dan mengarah ke syirik. 

Terlepas dari viralnya tren adopsi boneka arwah, ada satu kisah nyata menarik yang sangat populer terkait kisah mistis boneka. Ya, boneka tersebut bernama Annabelle yang diyakini ada arwah pengisi boneka tersebut. Kisah boneka Annabelle bermula pada 1970 ketika boneka jenis Raggedy Ann Doll yang terbuat dari kain dimiliki oleh gadis dari sekolah keperawatan bernama Donna.

Awalnya boneka pemberian ibu Donna tidak menunjukkan gelagat aneh. Namun perlahan, boneka itu mulai menunjukkan keanehan dengan sering berpindah tempat meskipun tidak ada orang yang memindahkannya. Beberapa kejadian misterius yang tak dapat dinalar dengan akal sehat membuat Donna yakin kalau boneka itu hidup dan isi oleh arwah. Sampai suatu ketika Donna membawa boneka tersebut ke paranormal. Paranormal menyebut bahwa boneka itu dirasuki oleh arwah seorang gadis kecil bernama Annabelle.

Dua orang investigator fenomena paranormal yang populer pada saat itu, Ed dan Lorraine Warren, turut membantu untuk mengamankan boneka Annabelle yang tingkahnya kian bikin cemas hingga mau menyelakai orang. Saat ini boneka Annabelle ada di Warren Occult Museum, Moodus, Amerika Serikat. Di lemari yang sudah disucikan tersebut bertuliskan 'Berbahaya! Jangan sentuh apapun!'.

Pada Agustus 2020, boneka Annabelle sempat viral karena disebut kabur. Namun, menantu investigator paranormal Ed dan Lorraine Warren, Tony Spera, membantah hal itu dengan menyebut Annabelle masih aman berada di lemari yang mengurungnya sejak 1970. Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, potret boneka Annabelle asli, Kamis (6/1/2021).

 

1. Ini dia potret boneka Annabelle asli yang berada di Warren Occult Museum, Moodus, AS.

5 Potret Terkini Boneka Arwah Annabelle yang Asli di Museum, Terkunci Sejak 1970
5 Potret Terkini Boneka Arwah Annabelle yang Asli di Museum, Terkunci Sejak 1970 (sumber: Republicworld)

2. Annabelle ditaruh di lemari yang sudah disucikan sebelumnya. Meski begitu, kadang Annabelle sempat berulah di malam hari.

5 Potret Terkini Boneka Arwah Annabelle yang Asli di Museum, Terkunci Sejak 1970
5 Potret Terkini Boneka Arwah Annabelle yang Asli di Museum, Terkunci Sejak 1970 (sumber: Buzzfeed)

3. Contoh ulah Annabelle yakni ada dua pengunjung museum sempat mengalami kecelakaan setelah mengejek kemampuan menakutkan dari Annabelle

5 Potret Terkini Boneka Arwah Annabelle yang Asli di Museum, Terkunci Sejak 1970
5 Potret Terkini Boneka Arwah Annabelle yang Asli di Museum, Terkunci Sejak 1970 (sumber: Pajiba)

4. Di lemari tersebut diberi tulisan: Berbahaya! Jangan sentuh apapun!

5 Potret Terkini Boneka Arwah Annabelle yang Asli di Museum, Terkunci Sejak 1970
5 Potret Terkini Boneka Arwah Annabelle yang Asli di Museum, Terkunci Sejak 1970 (sumber: Travelchanel)

5. Bila diperhatikan secara seksama, boneka Annabelle ini memang memiliki aura yang bikin bulu kuduk berdiri.

5 Potret Terkini Boneka Arwah Annabelle yang Asli di Museum, Terkunci Sejak 1970
5 Potret Terkini Boneka Arwah Annabelle yang Asli di Museum, Terkunci Sejak 1970 (sumber: Hollywoodreporter)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya