Liputan6.com, Jakarta Timnas sepak bola Indonesia U-22 berhasil merebut medali emas di SEA Games 2023 Kamboja. Bermain di Olympic Stadium Phnom Phen pada Selasa (16/5), pasukan Indra Sjafri berhasil memukul timnas Thailand dengan skor 5-2. Pesta olahraga terbesar di Asia Tenggara itu pun menjadi pusat perhatian masyarakat.
Baca Juga
Advertisement
Termasuk warga negara Indonesia yang begitu menyukai sepak bola. Masyarakat yang antusias pun menggelar acara nonton bareng alias nobar. Bahkan, Presiden Joko Widodo tidak mau ketinggalan untuk menyaksikan laga Timnas Garuda. Jokowi juga tampak heboh saat Indonesia berhasil menjadi juara.
Keseruan lain dirasakan oleh warga Indonesia di berbagai tempat. Gelaran nobar yang diadakan oleh masyarakat di beberapa daerah pun mencuri perhatian. Di antaranya yang tersebar di media sosial. Seperti keseruan bapak-bapak yang nobar di mini market, hingga anak-anak santri yang nobar di pondok pesantren.
Seperti apa keseruan momen tersebut? Berikut ini Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, 6 momen warga nobar final sepak bola SEA Games 2023, Rabu (17/5/2023).
1. Momen keseruan bapak-bapak saat nobar final sepak bola Thailand vs Indonesia di sebuah minimarket.
Advertisement
2. Anak-anak santri juga tidak mau ketinggalan untuk menyaksikan momen laga Timnas Garuda melawan Thailand nih.
3. Nobar SEA Games 2023 di kampung juga tak kalah meriah nih. Saking senangnya, si bapak sampai melepas baju dan diputar-putar di udara.
Advertisement
4. Nobar final SEA Games di angkringan juga tak kalah seru nih. Sampai ikut tegang pas pemain Timnas Garuda sedang menggiring bola ke arah gawang lawan.
5. Presiden Joko Widodo juga nonton dengan sang anak Gibran Rakabuming. Kemenangan Indonesia semakin disambut meriah kala Paspampres ikut bersorak heboh.
Advertisement