Arti Nama Salwa dalam Islam dan Rangkaian Namanya untuk Anak Perempuan

Arti nama Salwa sangat baik bagi anak sehingga kerap digunakan.

oleh Husnul Abdi diperbarui 06 Jul 2023, 09:25 WIB
Diterbitkan 06 Jul 2023, 09:25 WIB
Ilustrasi bayi perempuan
Ilustrasi bayi perempuan. (Photo by Laura Garcia)

Liputan6.com, Jakarta Arti nama Salwa sebagai salah satu nama yang cukup populer di Indonesia tentunya perlu kamu pahami. Apalagi bila kamu ingin menggunakan nama tersebut untuk menjadi nama anakmu. Nama yang baik dan indah untuk buah hati tentu menjadi pilihan orang tua.

Nama adalah doa, yang diberikan oleh orang tua kepada anaknya. Nama sebagai identitas yang akan melekat seumur hidup pada anak tentunya menjadi pikiran tersendiri bagi orang tua. Merujuk kepada Al-Qur’an bisa jadi solusi bagi yang baik.

Arti nama Salwa sangat baik bagi anak sehingga kerap digunakan. Jadi, tidak hanya namanya indah, makna dari nama ini juga tidak kalah bagus. Dalam agama Islam, dianjurkan untuk memberi nama bayi dengan panggilan yang baik dan punya arti yang bagus.

Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Kamis (6/7/2023) tentang arti nama Salwa.


Arti Nama Salwa

Ilustrasi bayi perempuan
Ilustrasi bayi perempuan. (Image by freepic.diller on Freepik)

Arti nama Salwa sangat baik digunakan sebagai nama anak, terutama anak perempuan. Secara harfiah, arti nama Salwa dalam bahasa Arab yaitu sejenis burung puyuh. Arti nama Salwa ini berasal dari kata 'Salwaa' yang juga muncul beberapa kali dalam Al-Quran. Kata ini muncul di surat Taha ayat 80, surat Al A'raf ayat 160, dan surat Al Baqarah ayat 57. Dalam konteks ayat tersebut, arti nama Salwa yaitu burung puyuh menjadi pemberian atau rezeki dari Allah SWT.

Oleh karena itu, arti nama Salwa mengandung makna lebih dari sekadar burung puyuh, tetapi merujuk pada pembawa kebahagiaan atau pelipur lara. Burung tersebut bisa dianggap menjadi simbol berkah dan anugerah yang diberikan kepada hambaNya. Dengan memberikan nama ini untuk buah hari, artinya orang tua berharap kalau anaknya kelak akan menjadi perempuan yang bisa membawa kebahagiaan dan menghapus kesedihan orang-orang di sekitarnya.

Jadi, arti nama Salwa adalah pembawa kebahagiaan dan pelipur lara. Nama ini tentunya akan lebih baik jika digabungkan dengan nama anak lainnya, sehingga membentuk rangkaian nama yang indah dan bermakna baik. Arti nama Salwa bisa kamu gunakan dengan nama baik lainnya untuk diberikan kepada bayi perempuan.


Rangkaian Nama Salwa

Ilustrasi bayi perempuan
Ilustrasi bayi perempuan. (Photo by Nubelson Fernandes on Unsplash)

Arti nama Salwa seperti yang telah dijelaskan sebelumnya sangatlah baik dijadikan sebagai nama anak perempuan. Kamu bisa membuat beberapa nama anak perempuan yang indah dan bermakna baik dengan kata Salwa, yaitu sebagai berikut:

1. Adisty Salwa Kaylia: Berkah anak perempuan yang ceria, membawa kebahagiaan, dan bersinar seperti mahkota kemuliaan.

2. Salwa Nabila: Anak perempuan ceria dan mulia

3. Salwa Amina Latifa: Pembawa kebahagiaan yang berhati lembut dan dapat diandalkan

4. Salwa Putri Salsabila: Kebahagiaan yang menyejukkan

5. Salwa Rusydah Nur Syamsi: Anak perempuan yang diberi petunjuk seperti cahaya matahari untuk membawa kebahagiaan kepada orang di sekitarnya.

6. Salwa Nur Adinda: Anak yang anggun dan membawa kebahagiaan bagi keluarga

7. Salwa Ghania Aziza: Pelipur lara yang makmur dan pemberani.

8. Salwa Putri Anjani: Seorang pelindung dan pelipur lara

9. Fauzia Salwa Dania: Pemenang yang cantik dan pembawa kebahagiaan.

10. Ananda Salwa Haura: Seseorang yang memesona

11. Arsyila Salwa Khayla: Anak perempuan yang hidupnya diberkahi kemuliaan, kebahagiaan, ketentraman, dan menjadi mahkota dalam kehidupan orang tuanya.

12. Salwa Aryani: Perempuan cantik dan ceria

13. Salwa Amira Faidan: Bayi perempuan yang pandai berbicara dan memiliki keistimewaan dalam dirinya untuk menghapus kesedihan orang di sekelilingnya.

14. Kanaya Salwa Saputri: Kebahagiaan, kesempurnaan

15. Almira Salwa Anindya: Seorang putri bangsawan yang membawa kebahagiaan dan kelak tumbuh dengan kepribadian yang disukai banyak orang.


Rangkaian Nama Anak Perempuan dengan Kata Salwa

Ilustrasi bayi perempuan
Ilustrasi bayi perempuan. (Photo by Sheena Policarpio/Pexels)

16. Salwa Dita Pelangi: Anak perempuan ceria yang membawa kebahagiaan

17. Salwa Ayu Lestari: Anak perempuan yang dianugerahi keistimewaan berupa kecantikan, kebahagiaan, dan ilmu pengetahuan.

18. Mevia Salwa Ayu: Seorang pemimpin yang ayu dan bijaksana

19. Salwa Ratna Ramadhani: Seorang perempuan istimewa yang bisa menjadi pembawa kebahagiaan yang lahir di bulan Ramadan.

20. Kayla Salwa Syahira: Sebuah kebahagiaan yang mulia

21. Salwa Nabila Putri: Anak perempuan yang merupakan berkah mulia dari Yang Maha Kuasa dan membawa kebahagiaan untuk orang tuanya.

22. Zaskia Salwa Shafira: Seorang perempuan mulia dan pembawa kebahagiaan

23. Salwa Amira Raya: Anak perempuan pembawa kebahagiaan yang dikaruniai keindahan atau kebaikan yang abadi.

24. Quenaa Salwa Agustin: Seorang yang anggun, ceria, dan bijaksana

25. Salwa Almahira: Anak perempuan yang dianugerahi kebahagiaan dan kepintaran.

26. Salwa Zahra Najira: Anak pintar, ramah, dan diberkahi

27. Hasina Farida Salwa: Mutiara berharga yang indah dan membawa kebahagiaan.

28. Siti Salwa Fadhila: Putri cantik yang ceria dan cerdas

29. Ziva Tahira Salwa: Pembawa kebahagiaan yang suci dan cemerlang.

30. Adinda Salwa Destiya: Perempuan cantik dan ramah

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya