Liputan6.com, Jakarta Memiliki seekor kucing yang penurut dan paham saat disuruh memang cukup langka. Terkadang banyak orang yang memelihara kucing malah dicuekin saat menyuruh kucingnya untuk melakukan sesuatu.
Baca Juga
Advertisement
Berbeda dengan anjing yang mudah paham saat disuruh oleh majikannya, kucing seringkali malah bikin rusuh. Namun pemandangan yang berbeda terlihat dari akun TikTok @kucingpetani dimana kucing-kucing yang dipelihara pintar-pintar.
Seperti saat kucing berbulu hitam putih disuruh untuk berbaring, dengan sedikit arahan, kucing pintar ini langsung memahami perintah yang diberikan. Banyak netizen yang melihat video tersebut akhirnya terheran-heran karena kucingnya sangat pintar.
Berikut ulasan video kucing pintar yang Liputan6.com kutip dari TikTok @kucingpetani, Jumat (4/8/2023)
Dipuji sebagai kucing pintar, netizen heran dengan tingkahnya yang penurut ini
@kucingpetani HABIS DIKIRIMKAN PAUS dan KERETA ANDROID SEMAKIN PINTAR#fypシ #like #xciba #pypシ #pypシ
♬ suara asli - KUCING PETANI - KUCING PETANI
Mengutip dari video yang diunggah oleh akun TikTok @kucingpetani tersebut, video ini telah viral dan disaksikan lebih dari 1,7 juta penonton. Memperlihatkan kucing pintar yang penurut tersebut, membuat banyak netizen merasa heran dan bertanya-tanya.
Banyak yang bertanya makanan kucing tersebut karena bisa pintar seperti dalam video.
"barusan aq coba praktek bang,tapi aq dicakar kucingq...🥲." tulis akun @cataleya
"kucing orang ngasilin duit, kucingku kerjanya makan tidur berak" tulis akun @ayuxxaw
"Ternyata kucing pun karirnya cemerlang takut hancyuuur😭🙏" tulis akun @gudang
Advertisement